Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Warga kampung KB Karang Bakti, Dusun Ciwahangan, Desa Baregbeg, Kecamatana Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengikuti kegiatan bakti sosial donor darah.
“Alhamdulilah dari donor darah tersebut terkumpul sekitar 25 labu darah,” kata Kepala UPTB KB Baregbeg, Dra. Eni Kurnaeni, Jum`at (05/07/2019).
Eni menjelaskan, baksos donor darah merupakan salahsatu program kerja kampung KB seksi cinta kasih. Dalam pelaksanaannya, warga kampung KB Karang Bakti diajak memiliki rasa simpati terhadap mereka yang membutuhkan, salah satunya dengan mendonorkan darah.
“Terimakasih kepada warga yang telah ikut mendonorkan darah, semoga bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” tandasnya.
Sementara itu, Kasi Penyuluhan dan Penggerak Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A, Drs. Yoyo M.Si, mengapresiasi kegiatan donor darah warga kampung KB Karang Bakti Ciwahangan.
“Mudah-mudahan bisa dicontoh oleh kampung KB lain di Ciamis,” ucapnya.
Yoyo menuturkan, kampung KB dibentuk dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di berbagai bidang, baik secara ekonomi, kesehatan, pendidikan maupun lingkungan hidup.
“Keberadaan kampung KB tentu harus beda dengan kampung lainnya. Karena berbagai program lintas sektor dilaksanakan dalam upaya pemberdayaan masyarakat,” tandasnya. (Jujang/R4/HR-Online)