Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),– Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis, mengapresiasi prestasi qori dan qoriah perwakilan Kecamatan Cipaku yang bisa meraih posisi ketiga, padahal sebelumnya kafilah Kecamatan Cipaku hanya ditargetkan jadi juara MTQH Kabupaten Ciamis 2019 pada posisi lima besar di Kecamatan Kawali, Jum’at (12/7/2019).
Amin Mabruri, ketua LPTQ Kecamatan Cipaku, mengaku bangga atas prestasi qori dan qoriah dari Kecamatan Cipaku yang telah membawa harum Kecamatan Cipaku, walaupun hanya mendapat juara umum ketiga pada MTQH tingkat Kabupaten Ciamis tahun 2019.
“Awalnya kami hanya yang menargetkan masuk dalam lima besar, tapi alhamdulilah harapan tersebut bisa tercapai, malah menjadi juara umum ketiga,” ujar Amin kepada HR Online, Sabtu (14/7/2019).
Menurut Amin, prestasi yang diraih oleh qori dan qoriah dari Kecamatan Cipaku tersebut bukan hanya sebagai kebangggaan bagi peserta namun merupakan kebahagian bagi LPTQ Kecamatan Cipaku.
“Mudah-mudahan para peserta, qori dan qoriah yang telah berhasil menorehkan tinta emas juara bisa lebih semangat untuk menghadapi lomba MTQ di tingkat selanjutnya,” harap Amin.
Sementara Usman Ali, pengurus LPTQ Kecamatan Cipaku, menjelaskan, dua cabang tilawah dan tahfid 100 hadis dimenangkan oleh qori dan qoriah dari Kecamatan Cipaku.
“Ketiganya keluar sebagai juara satu,” kata Usman.
Usman menerangkan, cabang tilawah anak dimenangkan oleh Rista Pramudita, cabang tilawah cacat netra dimenangkan oleh Suneng dan tahfid 100 Hadis dimenangkan oleh Maesaroh.
“Ini merupakan kebahagiaan sebab awal yang menargetkan masuk menjadi juara umum kelima, tapi dengan kemenangan dari cabang tilawah dan tahfid sebagai juara satu itulah, LPTQ Kecamatan Cipaku akhirnya keluar menjadi juara umum ketiga,” terang Usman.
Usman mengaku bahagia dan bangga atas capaian tersebut, ia berharap qori dan qoriah masih terus berlatih untuk menghadapi MTQ di tingkat selanjutnya.
“Ini merupakan kebahagian dan kebanggaan yang sangat luar biasa bagi kami, LPTQ Kecamatan Cipaku. Bagi yang mendapat juara satu tetap berlatih, MTQ selanjutnya semoga menjadi juara kembali,” katanya.
Sementara itu, Penutupan MTQH (Musabaqoh Tilawatil Qur’an dan Hadis) ke-43 Kabupaten Ciamis tahun 2019 berlangsung meriah. Ribuan masyarakat membanjiri arena MTQH yang berlokasi di halaman kantor Kecamatan Kawali, Jum’at (12/07/2019).
Masitoh, pengunjung yang datang dari Kecamatan Panawangan mengatakan, penutupan MTQH merupakan acara yang ditunggu-tunggu masyarakat seperti dirinya.
“Sudah nunggu penutupan MTQH ini, apalagi dimeriahkan dengan musik gambus, tapi yang terpenting itu pengen tahu siapa saja pemenang MTQH,” kata Masitoh.
Berikut lima besar juara MTQH Kabupaten Ciamis 2019, juara umum pertama diraih oleh Kecamatan Kawali, juara kedua Kecamatan Cihaurbeuti, lalu Kecamatan Cipaku pada posisi ketiga, sementara Kecamatan Rancah berada pada posisi keempat disusul oleh Kecamatan Sindangkasih di posisi kelima. (Edji/R7/HR-Online)