Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisBerita BanjarsariJelang Agustusan, Pedagang Bendera Asal Garut Serbu Ciamis

Jelang Agustusan, Pedagang Bendera Asal Garut Serbu Ciamis

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),– Memasuki bulan Agustus 2019 yang tinggal menghitung hari, pedagang bendera pun bermunculan di sepanjang jalan protokol. Bukan hanya bendera merah putih, namun juga berbagai perlengkapan Agustusan dijual oleh para pedagang. Seperti terlihat di Jalan Raya Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, sejumlah pedagang bendera asal Garut menjual bendera merah putih dan umbul-umbul berbagai ukuran.

Wawan, salah seorang pedagang bendera asal Garut mengaku, dirinya sengaja berjualan bendera merah putih dan perlengkapan Agustusan lainnya saat menjelang perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia.

“Datang ke Ciamis dari Garut sama teman yang lainnya, terus menyebar ke berbagai wilayah, termasuk ada juga yang jualan di Pangandaran,” terang Wawan kepada HR Online, Sabtu (27/7/2019).

Wawan juga mengatakan, pedagang bendera asal Garut, bukan hanya jualan bendera merah putih di Ciamis dan Pangandaran saja, namun juga ada yang sampai berjualan ke luar Jawa Barat.

“Banyak juga yang jualannya ke luar Jawa Barat, ya saya tahu karena saat pengambilan barang, bendera dan kebutuhan Agutusan yang akan dijual itu, asalnya dari satu pabrik, ketemu juga dengan orang-orang yang mau jualan bendera ke berbagai daerah di pabrik itu,” kata Wawan. 

Terkait harga, kata Wawan, bendera merah putih dan perlengkapan Agustusan lainnya yang ia jual dibanderol dengan harga bervariatif, mulai dari Rp 15 ribu untuk bendera ukuran kecil, sampai harga Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu untuk bendera dengan ukuran besar.  

“Kalau pendapatan sehari-hari dari jualan bendera ini tergantung banyak barang yang laku terjual,” tandasnya.

Hal senada disampaikan pedagang bendera asal Garut lainnya, Hendar. Dia mengaku kerap berdagang bendera menjelang Agustusan. Tahun sebelumnya Hendar berjualan di Kota Tasikmalaya, sementara tahun ini, Hendar mencoba peruntungannya di Banjarsari, Kabupaten Ciamis.

“Baru sekarang, tahun ini, mencoba jualan di sini (Banjarsari, Ciamis). Kalau sebelumnya mah jualan di Kota Tasik, semoga saja di sini dagangan saya laku, Kang,” kata Hendar. (Entang/R7/HR-Online)

Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...
Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...