Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Tanaman cabe lokal siap panen di ladang milik petani yang berada di Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis dipanen maling, Sabtu (13/07/2019).
Samsu, petani di Cipaku Ciamis mengatakan dua jenis cabe merah lokal yang ditanam di ladangnya malah raib dipanen maling.
“Tahu dicuri saat ada yang melaporkan kalau cabe yang sudah mau dipanen di ladang saya sudah ada yang ngambil, yang ngasih tahu warga yang tinggal sekitar ladang itu,” terang Samsu.
Samsu menuturkan, berdasarkan informasi yang ia dapat, pencurian cabe siap panen miliknya terjadi sekitar pukul 21.00 WIB.
“Jadi jam sembilan malam itu katanya ada orang di ladang cabe saya, begitu disorot dengan lampu senter ternyata sedang memanen cabe,” kata Samsu.
Pencuri cabe di ladang Samsu tersebut sempat diteriaki maling. Karena takut dikejar warga, maling cabe itu pun langsung kabur melarikan diri, sehingga tidak diketahui jejaknya.
“Benar saja begitu dilihat ke lokasi cabenya sudah hilang dipanen maling,” Lanjut Samsu.
Saripudin, petani lainnya mengatakan, pencurian di sekitar ladang cabe sering terjadi akhir-akhir ini. Bahkan, kata dia, lampu yang disimpan di saung ladang juga raib.
“Sebelumnya juga pernah enam ekor ayam milik warga juga ada yang mencuri,” kata Saripudin.
Pencurian yang kerap terjadi tersebut membuat para petani kompak menjaganya agar kejadian serupa tidak terulang kembali.
“Kalau sudah dijaga sama-sama, harapannya si pencuri bisa ditangkap,” pungkas Saripudin. (Edji/R7/HR-Online)