Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Memasuki musim kemarau, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Galuh Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menjamin pasokan air bersih kepada pelanggan aman.
Hal itu dikatakan Kepala Bagian Hubungan Langganan dan Layanan PDAM Tirta Galuh Kabupaten Ciamis, Dadan, saat ditemui HR Online, Jum’at (28/06/2019), terkait ketersediaan air bersih di wilayah Kabupaten Ciamis memasuki musim kemarau saat ini.
“Semua instalasi milik PDAM dipastikan tidak akan kekurangan air, meskipun terjadi kemarau panjang,” ujarnya.
Apalagi, lanjut Dadan, untuk pelanggan di wilayah Ciamis kota seperti Sindangkasih, Cikoneng, Ciamis, dan Cijeungjing tidak perlu khawatir air tidak mengalir ketika kemarau. Pasalnya, instalasi PDAM di Sindangrasa dan Sindangkasih mengambil air baku dari Sungai Citanduy yang berada di Gunungcupu.
Begitu pula dengan instalasi PDAM di Kecamatan Kawali, Cisaga dan Kecamatan Lakbok, setiap musim kemarau tidak pernah terjadi kekurangan air bersih.
Kalaupun nantinya ada masalah air tidak ngocor, itu disebabkan karena adanya kebocoran yang berakibat pasokan air menjadi tidak normal.
Dadan juga menjelaskan, kendala kebocoran pipa jaringan PDAM biasa terjadi di wilayah perkotaan Ciamis. Sedangkan, bagi pelanggan PDAM di wilayah Kawali, Cisaga dan Lakbok tidak ada masalah.
Kebocoran pipa jaringan PDAM di wilayah Ciamis kota selain karena usia pipanya sudah tua, juga dikarenakan pipa tersebut sering bocor lantaran tidak kuat menahan tekanan air akibat banyaknya penggunaan air oleh pelanggan.
“Pelanggan di wilayah Sindangkasih, Cikoneng dan Ciamis jumlahnya mencapai sekitar 8.000 lebih dan dalam satu detik pasokan air mencapai 120 liter.
“Tentu karena banyaknya pelanggan ini kita harus mampu mengatur tekanan air, agar tidak terjadi kebocoran pipa,” tandas Dadan. (Jujang/R3/HR-Online)