Kamis, April 3, 2025
BerandaBerita CiamisDiduga Peras Pengusaha, 3 Oknum Wartawan di Ciamis Terpaksa Lebaran di Penjara

Diduga Peras Pengusaha, 3 Oknum Wartawan di Ciamis Terpaksa Lebaran di Penjara

Berita Ciamis (harapanrakyat.com), – Nasib naas menimpa 3 oknum wartawan dan 3 rekannya. Mereka terpaksa berlebaran di sel tahanan setelah diringkus Satreskim Polres Ciamis karena melakukan pemerasan. Kasus pemerasan oleh oknum wartawan di Ciamis ini kini ditangani Polres Ciamis.

Keenam tersangka dibekuk Polisi setelah memeras pengusaha home industri yang ada di Dusun Selaawi, Desa Imbanagara, Kecamatan/Kabupaten Ciamis, Minggu (3/6/2019).

Berawal dari kedatangan keenam tersangka yang mendatangi korban yang dikenal sebagai pengusaha bolu di Desa Imbanagara, Kecamatan/Kabupaten Ciamis. Para tersangka mengancam akan memberitakan korban karena memakai gas 3 kg yang tidak boleh dipakai untuk kegiatan industri.

“Modusnya tersangka mendatangi pelaku UMKM menanyakan terkait usaha yang dilakukan, setelah itu mencari-cari kesalahan dan mengancam akan diberitakan ,” ujar Kapolres Ciamis AKBP Bismo Teguh Prakoso saat menggelar Konferensi Pers Senin siang (03/06/2019).

Menurut Bismo, para tersangka mengetahui korban menggunakan gas LPG 3 Kg yang tidak boleh dipakai oleh pengusaha. Para tersangka kemudian mendatangi korban dan mengancam akan memberitakan penggunaan gas LPG dalam usaha yang dilakukan oleh korban.

Sebelum diringkus, kata Bismo, para tersangka sudah diberi uang oleh pengusaha Bolu sebesar Rp. 2,5 juta. Namun, tiga hari kemudian mereka kembali lagi dan meminta uang dengan alasan masih kurang untuk disetorkan kepada pimpinannya.

“Mereka sudah diberi uang tiga hari sebelumnya, namun memaksa lagi meminta uang dengan berbagai alasan,” ujar Bismo .

Karena jengkel diancam dan terus didatangi oleh para tersangka yang meminta tambahan uang, korban dibantu warga setempat membawa keenam tersangka ke Polsek Ciamis. Dari Polsek, tersangka diamankan di Polres Ciamis, karena warga mulai emosi dan ingin menghakimi para tersangka.

Dalam kasus pemerasan oleh oknum wartawan di Ciamis ini, tersangka diancam dengan pasal 369 KUHP dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara.

“Untuk barang bukti yang kami amankan ID Card wartawan, uang dan handphone,” pungkasnya. (Fahmi/R7/HR-Online)

Sungai Citalahab di Kertahayu

Sungai Citalahab di Kertahayu Ciamis Meluap, Satu Keluarga Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- Sungai Citalahab di Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap, relawan Sigab Persis Ciamis lakukan evakuasi satu keluarga yang terjebak banjir di...
Kolam Ikan Milik Warga

Hujan Deras di Kota Banjar, Sawah hingga Kolam Ikan Milik Warga Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang melanda wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Rabu (2/4/2025) sore menyebabkan area persawahan hingga kolam ikan milik warga di Dusun...
Anak Sungai Citalahab Meluap

Hujan Mengguyur Pamarican Ciamis Sebabkan Anak Sungai Citalahab Meluap, 12 Rumah Terendam

harapanrakyat.com,- Curah hujan yang terus mengguyur membuat anak Sungai Citalahab di Desa Sukahurip, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap. Akibatnya 12 rumah di...
Pohon Jati Tumbang

Sejumlah Pohon Jati Tumbang Timpa Rumah Warga dan Tutup Jalan di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Hujan disertai tiupan angin kencang menyebabkan sejumlah pohon jati tumbang menimpa rumah dan menutup akses jalan di wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa...
Jalan Utama Penghubung Jatiwaras

Longsor di Tasikmalaya Tutup Akses Jalan Utama Penghubung Jatiwaras-Salopa

harapanrakyat com,- Akibat hujan deras, jalan utama penghubung Jatiwaras-Salopa longsor. Tepatnya di Kampung Demunglandung, Desa Papayan, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025)...
Rumah ludes terbakar Ciamis

Rumah di Ciamis Ludes Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya!

harapanrakyat.com,- Sebuah rumah di Lingkungan Karangsari, Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Kebakaran itu terjadi Rabu (2/4/2025) sore sekitar pukul...