Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruTips Memilih Bahan Hijab yang Tak Bikin Jerawatan dan Ketombean

Tips Memilih Bahan Hijab yang Tak Bikin Jerawatan dan Ketombean

Tips memilih bahan hijab yang aman untuk wajah juga rambut.

Bagi Anda perempuan berhijab, pasti pernah mengalami masalah kulit khususnya pada pipi, dagu, dan dahi. Tiga daerah di wajah tersebut umumnya bersinggungan dengan bagian sisi hijab yang terkadang berjerawat dan muncul beruntusan. Bahkan tak jarang warna kulitnya juga berbeda alias belang.

Bukan cuma kulit wajah, namun rambut yang ditutupi hijab juga kadang bermasalah, seperti rontok dan juga kusut. Kondisi tersebut bukan hanya diatasi dengan berbagai perawatan kulit ataupun penggunaan produk kecantikan. Namun juga harus memperhatikan bahan hijab yang bisa dipakai.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut tips memilih bahan hijab yang tak bikin jerawatan dan ketombean:

Hijab dari kain yang mampu menyerap air

Salah satu penyebab timbulnya jerawat ataupun beruntusan pada kulit wajah yang bersinggungan dengan hijab, salah satunya karena bahan hijab yang dipakai tidak bisa menyerap air. Sehingga bahan hijab yang dianggap cocok adalah hijab yang berasal dari kain katun 100 persen.

Bahan hijab yang tidak mampu menyerap air akan membuat kulit makin berjerawat jika kulit Anda berminyak. Akibat dari kulit berminyak akan menimbulkan bakteri pada wajah yang memicu timbulnya jerawat. Dengan memakai hijab dari bahan katun yang mampu menyerap air, jerawat bisa Anda hindari.

Memilih bahan hijab yang membuat rambut masih bisa bernapas

Selain bahan hijab yang mampu menyerap air, memilih bahan hijab juga perlu mempertimbangkan kesehatan rambut. Diantaranya, pilihlah bahan yang memberikan ruang untuk rambut bernapas, jika rambut tak bisa bernapas, maka ketombe dan bau akan muncul.

Gunakan sampo dengan sedikit pelembap

Setelah Anda memilih bahan hijab yang sesuai dan tak bikin berjerawat ataupun ketombean, Anda perlu melengkapinya dengan menggunakan sampo dengan sedikit pelembab. Pilihlah sampo anti-lepek yang sangat cocok untuk perempuan berhijab.

Penggunaan sampo yang mengandung banyak pelembab yang mampu membuat rambut dan kulit kepala lebih lembab, justru dapat menimbulkan masalah ketombe dan kadang bisa membuat rambut menjadi bau jika digunakan oleh perempuan berhijab.

Nah, itulah tips memilih bahan hijab yang bisa menghindarkan Anda dari masalah kulit seperti jerawat dan juga masalah rambut seperti ketombe dan bau. Selain bahan hijab yang perlu diperhatikan, Anda juga sebaiknya memperhatikan penggunaan sampo yang cocok untuk rambut Anda yang sering tertutup hijab. (Ndu/R7/HR-Online)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...