Apabila Anda ingin bermain game di laptop tentu speknya harus gahar, karena jika tidak maka akan bermasalah. Namun karena terkendala budget, maka sangat susah mencari laptop gaming murah dengan harga Rp 2 jutaan. Pasalnya, umumnya laptop dengan spek yang gahar tentu harganya juga tidak bakal murah.
Untuk para gamer yang biasa bermain game di komputer baik PC ataupun laptop, tentu tahu aspek serta spesifikasinya yang harus digunakan atau sebagai penunjangnya. Seperti VGA atau grafis yang mumpuni, memori atau RAM, prosesor, dan masih banyak lagi.
Dengan VGA, RAM dan prosesor yang tidak sembarangan tentu harganya juga sangat melambung tinggi. Namun jangan khawatir, karena ada laptop yang bisa digunakan untuk main gim dengan harga yang relatif murah dengan harga Rp 2 jutaan yang masih ada di pasaran.
Meski speknya tidak segahar yang mahal, namun laptop gaming murah 2 jutaan itu, masih bisa dipakai untuk game dengan pengaturan yang diminimalkanaar tidak nge-lag.
Nah, merangkum dari berbagai sumber, berikut ini daftar atau list laptop gaming murah harga Rp 2 jutaan yang bisa masih dipakai bermain game dan memuaskan para gamers sejati.
1. Toshiba Satellite U505-T6570
Untuk laptop yang satu ini memang termasuk laptop jadul, meski begitu namun jangan salah laptop Toshiba Satellite U505-T6570 ternyata dibekali spek yang tidak bisa dianggap enteng.
Saat ini, Toshiba Satellite U505-T6570 yanf dirilis 2010 ini masuk dalam daftar laptop gaming murah Rp 2 jutaan, atau tepatnya dibanderol Rp 2.100.000.
Untuk detail speknya, prosesor menggunakan Intel Core 2 Duo dengan kecepatan 2.13 GHz. Selanjutnya kapasitas RAM 4 GB DDR2, VGA atau grafis menggunakan Intel HD Graphic 729 MB, kapasitas hardisk 500 GB.
Dengan spek seperti itu diyakini masih bisa bermain game yang lumayan berat baik online maupun offline.
2. Axioo PICO CJM D623
Laptop gaming murah Rp 2 jutaan lainnya adalah Axioo PICO CJM D623. Ya, laptop ini dijual dengan harga kisaran Rp 2,4 jutaan.
Lantas bagaimana dengan spesifikasinya? Meski dibanderol murah, namun bukan berarti laptop besutan Asus ini hardware-nya murahan.
Untuk prosesor menggunakan Intel Atom N26000 berkecepatan 1.6 GHz, RAM 2 GB bertipe DDR3, VGA memakai Intel HD Graphics, besaran hardisk 320 GB. Laptop ini masih bisa dipakai untuk bermain game sejenis GTA Vice City.
3. HP 10 F001AU
Laptop HP 10 F001AU dibekali dengan hardware prosesor AMD Dual Core A4 1200 berkecepatan 1 GHz, VGA menggunakan AMD Radeon HD 8180 Graphics, kapasitas RAM 2 GB dengan tipe DDR3, hardisk 320 GB.
Dengan spek seperti itu, maka laptop HP 10 F001AU bisa digunakan untuk bermain game Counter Strike V7.
HP 10 F001AU masuk dalam harga laptop gaming murah 2 jutaan, karena dibanderol Rp 2,5 jutaan sampai Rp 2,8 jutaan saat ini.
4. Lenovo E10-30
Untuk laptop yang satu ini termasuk salah satu dari produk Lenovo yang paling laku dipasaran terutama Tanah Air.
Lenovo E10-30 membawa spek hardware yang mumpuni, seperti prosesor menggunakan Intel N2830 dengan speed 1.86 Ghz Turbo Boost 2.13 GHz, RAM berkapasitas 2 GB DDR3, VGA Intel HD Graphic, hardisk 320 GB.
Seri ini masuk dalam daftar laptop gaming murah Rp 2 jutaan, atau tepatnya dibanderol Rp 2,5 jutaan. Sementara game yang bisa dimainkan adalah seperti DoTA dan game online ataupun offline lainnya.
5. HP Stream 11
HP Stream 11 dibekali dengan hardware berkualitas baik. Hal itu bisa dilihat dari prosesor yang menggunakan Inten N2840 Dual-Core berkecepatan 2.58 GHZ dengan Cache 1 MB.
Sedangkan kapasitas RAM DDR3 2 GB, VGA mengandalkan Intel HD Graphic, SSD 32 GB, ukuran layar 11.6 inci. Teknologi SSD tersebut bisa membantu RAM internal yang tidak terlalu besar, sehingga saat bermain game tidak akan lelet atau nge-lag.
Seri ini masuk dalam daftar laptop gaming murah Rp 2 jutaan, atau tepatnya dibanderol Rp 2,9 jutaan. (Adi/R5/HR-Online)