Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita PangandaranJelang Lebaran, Kemenag Pangandaran Bagikan 100 Paket Sembako

Jelang Lebaran, Kemenag Pangandaran Bagikan 100 Paket Sembako

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),– Kemenag Pangandaran bagikan sembako kepada masyarakat Desa Kondangjajar, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Selasa (28/5/2019).

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pangandaran tersebut membagikan 100 paket sembako kepada masyarakat Desa  Kondangjajar. Kegiatan pembagian paket Sembako merupakan agenda rutin tahunan Kemenag Pangandaran setiap menjelang lebaran.

Kepala Kantor Kemenag Pangandaran, H.Cece Hidayat mengatakan pembagian sembako tersebut merupakan bentuk rasa syukur  untuk memperkuat tali batin antara keluarga Kemenag dan masyarakat Kondangjajajar.

”Ini sebagai bentuk syukuran atas rezeki yang diberikan kepada kami, dan bentuk tali kadeudeh kami kepada masyarakat sekitar kantor,” ujarnya, Selasa (28/5/2019).

Cece berharap sembako yang diberikan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat Desa Kondangjajar, apalagi waktu lebaran tinggal beberapa hari lagi.

”Dengan begini saya yakin mereka juga ikut mendukung program kami,” katanya.

Selama ini, menurut Cece, masyarakat Desa Kondangjajar telah bekerjasama dengan baik dengan Kemenag. Kebersamaan dengan masyarakat juga sangat terasa di lingkungan kantor Kemenag.

”Alhamdulilah selama dua tahun saya bertugas di Kabupaten Pangandaran, tidak pernah kehilangan apapun dan tidak ada yang membuat onar,  ini wujud kebersamaan masyarakat dan Kemenag,” paparnya.

Cece menambahkan rencanannya Kemenag Pangandaran bagikan sembako akan terus dilakukan rutin setiap tahun, terutama menjelang Hari Raya Idulfitri.

“Jumlah sembakonya akan kami tambah, jika sekarang 100 paket Insya Allah tahun depan ditambah menjadi 200 paket,” tambahnya.

Pembagian sembako oleh Kemenag Pangandaran tersebut mendapat sambutan positif dari masyarakat. Salah satunya Muid (67) warga Desa Kondangjajar yang mengaku bahagia dan berterima kasih kepada Kemenag Pangandaran yang telah memberikan paket sembako.

“Alhamdulilah mudah-mudahan yang memberi, diberi rezeki yang berlipat dan selalu diberikan kelancaran dalam setiap urusannya,” singkatnya. (Ceng/R7/HR-Online)

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan awal mula pengungkapan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar...
Tumpukan Sampah di Perbatasan

Tumpukan Sampah di Perbatasan Cimalaka-Cisarua, Wabup Sumedang: Saya Bingung Kok Bisa Seperti Ini?

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M. Fajar Aldila kaget saat menemukan tumpukan sampah di perbatasan Cimalaka-Cisarua. Tepatnya di wilayah Kecamatan Cimalaka, Dusun Sukamantri, RW 08,...
Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...
Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...