Minggu, April 6, 2025
BerandaBerita PangandaranHasil Pleno KPU, Jokowi-Ma’ruf Amin Unggul di Pangandaran Raup 62,86 % Suara

Hasil Pleno KPU, Jokowi-Ma’ruf Amin Unggul di Pangandaran Raup 62,86 % Suara

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu Legislatif dan Pilpres 2019 di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, telah selesai pada Kamis (02/05/2019) dini hari jam 04.55 WIB. Dari penghitungan suara akhir atau rekap 100 persen untuk Pilpres, diketahui pasangan calon Presiden-Wakil Presiden nomor urut 1 Jokowi- Ma’ruf Amin unggul di Pangandaran.

Dari data yang diperoleh dari KPU Pangandaran, pasangan calon Presiden-Wakil Presiden petahana Joko Widodo (Jokowi) – Ma’ruf Amin maraup 164.073 suara atau 62.86%. Sementara calon Presiden-Wakil Presiden penantangnya atau nomor urut 2, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahudin Uno meraup 96.943 suara atau 37.14%.

“Total suara untuk Pilpres di Pangandaran sebanyak 266.584, yakni 261.016 surat suara sah dan 5.568 suara tidak sah,” kata Ketua KPU Kabupaten Pangandaran, Muhtadin, kepada HR Online, Kamis (02/05/2019).

Muhtadin menambahkan, setelah rapat pleno berakhir, hasil rekapitulasi suara Pilpres langsung diantar ke KPU Provinsi Jawa Barat Kamis (02/05/2019) pagi dengan pengawalan ketat aparat kepolisian dan TNI.

“Hasil akhir rapat pleno rekapitulasi suara tingkat kabupaten telah rampung. Apapun hasilnya harus diterima dengan lapangan dada. Beda pilihan adalah hak. Tapi jangan sampai ada gesekan yang dapat memecah persatuan dan kesatuan,” tegasnya.

Lebih lanjut Muhtadin mengatakan pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk sama-sama menjaga kondusifitas pasca Pemilu di Kabupaten Pangandaran. “Kami himbau kepada semua pihak agar menahan diri dan bersama-sama menjaga kondusifitas di Pangandaran,” ujarnya.

Jokowi-Ma’ruf Amin Unggul, PDIP Mendominasi Kursi DPRD

Calon Presiden-Wakil Presiden nomor urut 1 Jokowi- Ma’ruf Amin unggul di Pangandaran tentu tidak mengagetkan sejumlah pihak. Pasalnya, Pangandaran sudah dikenal sebagai basis massa PDIP atau parpol utama pengusung Jokowi- Ma’ruf Amin. Terlebih, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata yang juga Ketua DPC PDIP Kabupaten Pangandaran, memiliki pengaruh sangat kuat di masyarakat setempat.

Keunggulan di perhelatan Pilpres rupanya berbanding lurus dengan suara PDIP di Pemilu Legislatif. Bayangkan saja, PDIP mendapat 15 kursi dari 40 kursi DPRD Pangandaran. Peningkatan suara PDIP yang siginifikan itu membawa dampak besar terhadap bertambahnya jumlah kursi di DPRD Pangandaran. Pada Pemilu 2014, PDIP meraih 8 kursi di DPRD Pangandaran.

Dengan begitu, pada Pemilu 2019 PDIP mendapat  tambahan 7 kursi dan sekaligus sebagai parpol pemenang Pemilu dan mendominasi parlement di Pangandaran.

Semantara itu, posisi kedua ditempati Partai Golkar yang meraih 5 kursi di DPRD Pangandaran. Jumlah kursi Partai Golkar di DPRD Pangandaran tidak naik maupun turun. Karena pada Pemilu 2014 pun partai berlambang pohon beringin ini sama mendapat 5 kursi. Hanya saja, perolehan suara Golkar kini berada di urutan kedua atau naik satu tingkat yang pada Pemilu sebelumnya berada di peringkat ketiga.

Posisi ketiga tampaknya ditempati PKB dengan memperoleh 5 kursi. Perolehan kursi PKB pada Pemilu 2019 ini mengalami kenaikan 1 kursi dari 4 kursi pada Pemilu sebelumnya. Posisi PKB pun berhasil menyalip PAN yang pada Pemilu 2014 lalu berada di peringkat kedua.

Sedangkan PAN harus kehilangan 2 kursi dan posisinya melorot ke peringkat ke 4. Seperti diketahui, pada Pemilu 2014 PAN berhasil memperoleh 7 kursi dan menempatkan sebagai pemenang Pemilu kedua di Pangandaran. Namun, perolehan kursi PAN sama dengan Golkar dan PKB, yaitu 5 kursi.

Kemudian PPP dan PKS sama mendapat 3 kursi di DPRD Pangandaran. Perolehan kursi kedua parpol Islam itu sama dengan hasil Pemilu tahun 2014 lalu. Partai Gerindra pun mendapat 3 kursi. Perolehan kursi Partai Gerindra mengalami kenaikan yang pada Pemilu 2014 lalu hanya mendapat 1 kursi.

Terakhir, parpol pendatang baru, yaitu Perindo ternyata memperoleh 1 kursi di DPRD Pangandaran. Justru Partai Demokrat dan Partai Nasdem tidak mendapat kursi. Hal itu tentunya di luar dugaan banyak pihak. Karena pada Pemilu 2014 lalu Partai Demokrat dan Partai Nasdem masing-masing mendapat 2 kursi di DPRD Pangandaran.

Apabila melihat peta perolehan suara Pileg, wajar apabila pasangan calon Presiden-Wakil Presiden nomor urut 1 Jokowi- Ma’ruf Amin unggul di Pangandaran. Karena parpol pengusung capres-cawapres petahana tersebut, yaitu PDIP, Golkar, PKB dan PPP mengalami kenaikan suara di Pangandaran. (Enceng/R2/HR-Online)

Pasca Banjir, Bupati Sumedang Tinjau Aliran Sungai Cimande Pastikan Jembatan Pangsor Aman

Pasca Banjir, Bupati Sumedang Tinjau Aliran Sungai Cimande Pastikan Jembatan Pangsor Aman

harapanrakyat.com,- Di tengah hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Bupati Dony Ahmad Munir turun langsung ke lapangan memantau aliran Sungai Cimande, khususnya di bawah...
Arus Balik Lebaran, Jalur Alternatif Cadas Pangeran Sumedang Jadi Pilihan Pemotor

Arus Balik Lebaran, Jalur Alternatif Cadas Pangeran Sumedang Jadi Pilihan Pemotor

harapanrakyat.com,- Jalur Cadas Pangeran Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, jadi alternatif jalur bagi pemudik motor, yang kembali ke kota asal setelah pulang kampung dari sejumlah...
Kalahkan Korsel di Piala Asia U17, Ini Komentar Pelatih Timnas Indonesia

Kalahkan Korsel di Piala Asia U17, Ini Komentar Pelatih Timnas Indonesia

Timnas Indonesia menorehkan hasil memuaskan setelah kalahkan Korea Selatan (Korsel) di Piala Asia U17 2025. Pertandingan yang berlangsung di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah,...
Sejarah Tebing Breksi Jogja, Berawal dari Tambang Biasa

Sejarah Tebing Breksi Jogja, Berawal dari Tambang Biasa

Tak banyak yang tahu bahwa sejarah Tebing Breksi Jogja menyimpan kisah menarik tentang transformasi luar biasa dari sebuah tambang menjadi destinasi wisata unggulan. Tak...
Rumah Semi Permanen di Cipaku Ciamis Ludes Terbakar Rata dengan Tanah

Rumah Semi Permanen di Cipaku Ciamis Ludes Terbakar Rata dengan Tanah

harapanrakyat.com,- Sebuah rumah semi permanen di Desa Selamanik, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Peristiwa kebakaran tersebut terjadi pada Minggu (6/4/2025) sekitar...
Durian Hill Ciamis, Wisata Air yang Tawarkan Keindahan Pemandangan Gunung Sawal

Durian Hill Ciamis, Wisata Air yang Tawarkan Keindahan Pemandangan Gunung Sawal

Durian Hill Ciamis, objek wisata air dan kolam renang yang berada di kampung Sukamanah, Desa Sukawening, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, kini menjadi destinasi...