Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Selama 10 hari, mulai dari tanggal 20 sampai 31 Mei 2019, 500 orang siswa SMKN 1 Kawali akan mengikuti kegiatan pesantren ramadhan. Program pesantren ramadhan atau Smart Tren merupakan Program Disdik Jabar.
Kepala SMK Negeri 1 Kawali, Drs. H. Hadi Sumantoro, M.Pd., program Smart Tren ini diselenggarakan selama sepuluh hari. adapun pelaksanaannya, boleh dilaksanakan di sekolah atau di luar sekolah.
“Mengingat banyaknya jumlah siswa, kelas X ada 500 orang, daya tampung kurang memadai. Jadi sekolah memberdayakan Guru PAI yang ada dan juga memanggil Ustad di lingkungan sekolah yang bisa memberikan ilmu agama kepada siswa,” katanya.
Hadi berharap, dengan adanya program smart tren atau pesantren ramadhan, siswa bertambah ilmu agamanya, berakhlaq lebih baik lagi, juga bisa diimplementasikan di kehidupan sehari-hari.
“Setiap hari, siswa juga diminta menyisihkan uang saku untuk melaksanakan kegiatan sosial di akhir program pesantren ramadhan. Itu termasuk agenda sekolah dengan membagi- bagikan sembako kepada warga sekitar sekolah,” pungkasnya. (Fahmi/Koran HR)