Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Empat hari jelang Pemilu 2019, KPU Kota Banjar, Jawa Barat, menggelar kegiatan Fun Run dan senam sehat di Taman Kota Lapang Bhakti Banjar, Sabtu (13/4/2019).
Peserta yang hadir sebanyak 400 orang itu tampak antusias mengikuti Fun Run, karena KPU Kota Banjar menyediakan sejumlah hadiah doorprize dan hadiah utama bagi yang beruntung melalui kupon undian.
Sebelumnya, warga terlebih dahulu melakukan senam hehat yang dipimpin oleh seorang instruktur senam ternama di Kota Banjar.
Ketua KPU Kota Banjar, Dani Danial Mukhlis mengatakan, bahwa kegiatan sosialisasi yang dirangkai dengan Fun Run ini dilakukan serentak di seluruh Indonesia.
“Kegiatan ini adalah sebagai sosialisasi untuk mengingatkan kepada masyarakat bahwa Pemilu 2019 tanggal 17 April 2019 tinggal empat hari lagi,” ujarnya.
Danial menambahkan, bahwa pihaknya tidak bosan-bosan mengajak kepada warga Kota Banjar untuk datang ke TPS, dan memberikan hak suaranya sesuai dengan pilihannya masing-masing.
“Kepada masyarakat Kota Banjar, mari kita sukseskan pesta demokrasi ini untuk memilih Wakil di DPRD Kota Banjar, DPRD Provinsi, DPD, DPR RI, dan Presiden-Wakil Presiden RI untuk lima tahun mendatang,” pungkasnya. (Hermanto/R5/HR-Online)