Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita CiamisBuat Terobosan Baru, SMPN 1 Ciamis Terapkan E-Learning

Buat Terobosan Baru, SMPN 1 Ciamis Terapkan E-Learning

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Di awal tahun ajaran baru ini, SMPN 1 Ciamis melakukan trobosan baru dalam pembelajaran. Sekolah ini menerapkan pembelajaran berbasis daring (online) atau e-learning. Upaya itu dilakukan untuk menguatkan kemampuan pengetahuan siswa, khususnya siswa kelas 9 untuk menghadapi UNBK.

Kepala SMPN 1 Ciamis, Dr. Agus Sumantri, M.Pd, ketika ditemui Koran HR, Senin (22/04/2019), membenarkan terobosan yang dilakukan pihaknya. Menurut dia, pihaknya menerapkan pembelajaran berbasis online atau e-learning dengan dengan penguatan try out bagi siswa kelas 9 menghadapi UNBK.

Agus menjelaskan, siswa kelas 9 diberikan penguatan pembelajaran tambahan. Bukan hanya di sekolah, tetapi juga di rumah. Dengan pembelajaran berbasis  online atau e-learning, pihaknya menyediakan berbagai macan soal yang bisa diakses melalui komputer ataupun handphone yang sudah terhubung internet. 

Menurut Agus, pihaknya mengawali terobosan itu melalui aplikasi web sekolah. Sebelumnya, pihak sekolah memberikan pelatihan kepada guru dan admin, bahkan untuk siswa sendiri diberikan PIN sebagai akses untuk membuka aplikasi.

“Sekarang siswa kelas 9, ketika masuk UNBK sudah siap. Karena memang siswa sering mengkases soal-soal dari e-lerning tersebut. Bahkan soal-soal hampir puluhan paket soal,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Agus menyebutkan, hanya dengan pengutan pembelajaran lewat e-lerning saja, tetapi pihak sekolah juga menguatkan lewat kegiatan keagamaan dengan memberi arahan supaya shalat lima waktu dan tahajud.

Pihak orang tua juga ikut membantu guna mensukseskan siswanya dengan cara memberikan perhatian khusus kepada putranya. Bahkan para orang tua memberikan suport langsung dengan cara memberikan makanan ringan untuk para siswanya sebelum mengikuti UNBK dengan disediakan di ruangan tunggu lab sekolah.

“Kami sangat bangga karena para orang tua siswa juga membantu kami, serta para guru, khususnya untuk meningkatakan prestasi siswanya dalam menghadapi UNBK. Dan mudah-mudahan SMN 1 Ciamis mendapatkan nilai baik, di kabupaten, provinsi sampai nasional,” katanya.

Haryati, orang tua siswa SMPN 1 Ciamis, mengatakan, para orang tua memang selalui ingin mendapatakan hasil maksinaml untuk anaknya. Lewat terobosan sekolah menerapkan e learning, orang tua juga ikut memantaunya.

Menurut Haryati, dirinya merasa terpanggil untuk membantu para siswa mendapatkan nilai UNBK yang baik. Yakni dengan menyediakan makanan ringan sebelum mengikuti UNBK di ruang tunggu.

“Kami hanya bisa membantu seadanya,” katanya. (Heri/Koran HR)

Velg Mobil Monoblock, Pilihan Ideal untuk Performa dan Penampilan Maksimal

Velg Mobil Monoblock, Pilihan Ideal untuk Performa dan Penampilan Maksimal

Velg mobil bukan hanya komponen estetika, tapi juga memiliki peran vital dalam performa dan kestabilan kendaraan. Dalam dunia otomotif, khususnya modifikasi, pemilihan velg menjadi...
Piala Dunia U-17 di Qatar

Menuju Piala Dunia U-17 di Qatar Pemain Keturunan Siap Bergabung dengan Timnas, Begini Reaksi Zahaby Gholy

Menuju Piala Dunia U-17 di Qatar pada 3-7 November mendatang, Timnas Indonesia akan segera kedatangan para pemain keturunan yang baru untuk membela skuad Garuda...
Kualifikasi Piala Dunia

Patrick Kluivert Turunkan 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Berlaga di Kualifikasi Piala Dunia

Kualifikasi Piala Dunia semakin dekat, tak heran jika Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia sudah mempersiapkan diri. Laga paling dekat akan berlangsung pada 5...
Sah Menikah, Video Klip Lawas Maxime Bouttier Jadi Model NOAH Bikin Heboh

Sah Menikah, Video Klip Lawas Maxime Bouttier Jadi Model NOAH Bikin Heboh

Pernikahan Maxime Bouttier dan Luna Maya masih terus menjadi perbincangan hangat publik tanah air. Keduanya telah resmi menjadi pasangan suami istri usai melangsungkan akad...
BKPSDM Ciamis Umumkan Jadwal Terbaru Tes Seleksi PPPK Tahap II

BKPSDM Ciamis Umumkan Jadwal Terbaru Tes Seleksi PPPK Tahap II

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis melalui Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ciamis mengumumkan penyesuaian jadwal tes seleksi PPPK formasi tahun 2024 tahap...
Dugaan Penganiayaan di Kampung Turis

Polres Pangandaran Ungkap Kasus Dugaan Penganiayaan di Kampung Turis, Dua Orang Diamankan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan penganiayaan di Kampung Turis, Desa Wonoharjo, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, berhasil diungkap Satreskrim Polres Pangandaran, Polda Jabar dalam kegiatan Operasi Pekat...