Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruAgar Tetap Awet, Begini Cara Merawat Motor Saat Musim Hujan

Agar Tetap Awet, Begini Cara Merawat Motor Saat Musim Hujan

Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Memiliki kendaraan jenis motor tentu saja harus dirawat dengan baik, agar performa saat melaju di jalanan tetap stabil dan tidak membuat aktivitas sehari-hari terganggu. Pada musim hujan, kendaraan Anda juga perlu mendapatkan perawatan khusus agar motor Anda tetap prima saat berjalan.

Dikutip dari berbagai sumber, cara merawat motor saat musim hujan yang perlu diperhatikan adalah melakukan pengecekan secara berkala pada bagian-bagian penting kendaraan. Di antaranya adalah:

  1. Ban. Saat musim hujan Anda harus memastikan bahwa kondisi ban motor Anda tidak aus atau habis. Jika aus, maka daya cengkraman terhadap jalan raya menjadi kurang maksimal, bahkan akan mudah sekali tergelincir, terutama di musim hujan. Selain soal itu, ukuran yang sesuai standar pabrikan serta tekanan angin juga perlu diperhatikan. Apabila motor matic, bisa dilihat ukuran standarnya pada dek motor, sedangkan jenis sport dan bebek bisa dilihat pada wing arm.
  2. Mengecek cangklong busi. Pastikan juga bahwa cup supressor atau cangklong busi motor Anda baik-baik saja, terutama pada bagian karet sealnya. Jika ini normal, maka akan bisa dibawa ke mana saja, termasuk menerjang genangan air hujan. Namun apabila kondisinya karetnya kurang baik, bisa jadi akan korsleting businya dan tidak bisa digunakan, apalagi untuk menerjang air hujan.
  3. Mengecek rantai. Ini juga sangat penting diperhatikan secara berkala. Anda bisa membersihkan rantai dan memberikan pelumas rantai dengan oli SAE 80-90. Pasalnya, air hujan diketahui memiliki kandungan zat asam yang tinggi. Apabila dibiarkan, maka akan terjadi pengeroposan hingga kerusakan. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan spareparts standar pabrikan sesuai dengan jenis motornya.
  4. Hati-hati saat menerjang genangan air. Jika Anda akan memaksakan diri menerjang genangan air, pastikan yang akan dilewati tersebut tidak mencapai ketinggian lubang filter udara. Apabila air sampai masuk mesin, maka akan menimbulkan mogok atau water hammer. Parahnya, ini berdampak blok mesin bisa retak, piston pecah, stang seher bisa bengkok serta komponen mesin lainnya mengalami rusak.
  5. Mencuci motor. Sebaiknya apabila kendaraan Anda selesai digunakan saat hujan, sebaiknya cucilah agar semua bagian pada motor, seperti cover, pelek, body dan lainnya tidak berubah warnanya. Pasalnya, jika Anda memiliki kebiasaan membiarkan saja, ini akan berdampak karatan. Untuk motor jenis sport, diusahakan lebih hati-hati saat menggunakan steam atau penyempot bertekanan tinggi. Pasalnya, air bisa saja masuk melalui tutup tangki. Apabila air masuk, tentu saja akan terjadi pengeroposan dan karatan pada bagian dalam tangki.
  6. Pastikan lampu LED bagian depan Anda lebih mengarah ke bawah, supaya pencahayaan lebih maksimal, terutama saat hujan. Pasalnya dengan ini pantulan cahaya akan membantu pengendara saat kondisi hujan. Adapun penyetelah sendiri bisa dilakukan di bengkel resmi.
  7. Lakukan service secara berkala. Langkah terakhir ini adalah yang paling penting agar kondisi motor Anda tetap prima, terutama saat musim hujan.

Dari langkah-langkah cara merawat motor saat musim hujan di atas, paling penting juga adalah selalu berhati-hati dalam memacu kendaraan serta selalu menggunakan perlengkapan berkendara sesuai dengan ketentuan. (Muhafid/R6/HR-Online)

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...
Petugas gabungan bakal amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya, 3000 Petugas Gabungan se-Priangan Timur Diterjunkan

harapanrakyat.com,- Sebanyak 3.000 petugas gabungan dari Priangan Timur diterjunkan untuk mengamankan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang akan digelar 19...
Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

harapanrakyat.com,- Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendatangi Polres Garut, Jawa Barat, Rabu (16/4/2025). Kedatangan tersebut untuk klarifikasi dan pemeriksaan terhadap...
Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...
Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

harapanrakyat.com,- Sulitnya mencari buruh tani menjadi kendala para petani di Dusun Buniasih, Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat. Padahal saat ini di daerah...