Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),– PKK Kecamatan harus menggandeng pihak ketiga melalui CSR untuk mendukung kegiatan-kegiatan PKK yang digelar di kecamatan. Hal tersebut dikemukakan Ketua TP PKK Kabupaten Pangandaran, Hj Ida Nurlaela Wiradinata pada pembukaan kegiatan Jambore PKK Kecamatan Kalipucang di Gampling Obyek Wisata Pantai Krapyak, Selasa (12/3/2019).
Menurut Ida, anggaran pemerintah kecamatan sangat kecil, sehingga belum ada anggaran untuk kegiatan PKK di tingkat kecamatan. Hal tersebut berbeda dengan PKK tingkat Kabupaten yang memiliki anggaran tersendiri. Kegiatan PKK sendiri, kata Ida, merupakan program negara yang tertuang dalam 10 program PKK sehingga perlu mendapat dukungan dari pemerintah.
“Maka pemerintah kecamatan harus menggandeng pihak ketiga melalui CSR untuk mensukseskan kegiatan program-program PKK. Bila perlu pemerintah kecamatan mengusulkan anggarannya untuk kegiatan PKK ke Pemerintah Daerah,” ucapnya.
Selain itu, Ida memberikan apresiasi pada kegiatan Jambore PKK Kalipucang yang baru pertama diselenggarakan di Kabupaten Pangandaran ini. Menurut Ida, Jambore PKK ini bisa meningkatkan kapasitas para kader yang baik dalam melaksanakan tugas 10 program PKK, juga sebagai mitra pemerintah dalam memberikan keharmonisan dalam keluarga.
“Saya mengusulkan bahwa PKK Kecamatan Kalipucang merupakan PKK terbaik di Kabupaten Pangandaran,” ungkap Ida.
Sementara Camat Kalipucang, Nana Sukarna mengatakan, Jambore PKK ini diikuti ratusan peserta yang berasal dari 8 desa yang ada di Kecamatan Kalipucang. Menurutnya, Jambore PKK ini akan diisi oleh kegiatan outbond, pemberian pemahaman strategi dalam pemenangan lomba, penguatan juga pembentukan pemberdayaan Dasa Wisma.
“Dasa wisma ini maksudnya dari 10 rumah dibuat kelompok ibu yang akan menjadi ujung tombak dalam menjalankan program PKK” kata Nana. (Ntang/R7/HR-Online)