Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruKetahui Penyebab Muncul Memar di Bagian Tubuh Tertentu Secara Tiba-tiba

Ketahui Penyebab Muncul Memar di Bagian Tubuh Tertentu Secara Tiba-tiba

Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Mungkin kamu pernah mengalami tiba-tiba muncul memar di bagian tubuh bagian tertentu tanpa sebab yang jelas. Memar dengan warna merah keunguan itu bahkan tanpa diiringi rasa sakit.

Dikutip dari Boldsky, Minggu (09/03/2019), berikut ini adalah penjelasan mengenai penyebab muncul memar di tubuh bagian tertentu secara tiba-tiba tanpa sebab yang jelas;

Diabetes

Jika kamu melihat ada memar atau bercak di kulit pada area tertentu, bisa jadi itu adalah indikasi gejala awal diabetes. Ini terjadi karena adanya pendarahan kapiler internal akibat pembuluh darah yang lemah, sehingga gampang sekali terjadi memar.

Olahraga

Munculnya memar juga bisa akibat dari olahraga, terutama melakukan olahraga yang terlalu berat. Sebab, olahraga akan membuat banyak tegangan pada otot yang selanjutnya menyebabkan pecahnya pembuluh darah, sehingga menimbulkan memar.

Penuaan

Saat usia seseorang menua, maka produksi kolagen dan lapisan lemak yang melindungi kulit pun akan menurun. Kondisi ini membuat seseorang jadi gampang mengalami memar, terutama pada usia di atas 60 tahun.

Gangguan Darah

Munculnya memar secara tiba-tiba juga bisa diakibatkan oleh adanya gangguan darah seperti hemophilia. Gangguan tersebut bisa membuat seseorang mendapat memar dengan sangat mudah. Bahkan, hanya dengan kontak fisik yang ringan saja bisa menyebabkan memar. Pada beberapa kasus, memar akibat gangguan darah dapat berujung dengan indikasi gejala kanker darah.

Konsumsi Obat Tertentu

Mengonsumsi jenis obat tertentu juga dapat menyebabkan kulit jadi memar. Ada beberapa jenis obat yang bisa membuat kulit kamu memar, diantaranya jenis obat aspirin, kontrasepsi, dan steroid.

Purpura Dermatosis

Purpura dermatosis ini adalah kondisi kulit yang mengakibatkan darah keluar dari kapiler kecil. Kondisi tersebut akan memunculkan memar keunguan. Dalam kasus yang cukup parah, kondisi kulit seperti ini bisa menimbulkan rasa gatal.

Agar kamu terhindar dari kondisi seperti ini, ada salah satu cara sederhana yang bisa kamu lakukan, yaitu dengan mengoleskan krim tabir surya setiap kali akan beraktivitas di luar ruangan.

Kurang Vitamin C

Asupan vitamin C sangat penting guna membantu menyembuhkan luka serta pembentukan kolagen. Pasalnya, kurang asupan vitamin C akan menyebabkan pembuluh darah kecil pecah, dan kondisi ini akan memunculkan memar.

Itulah beberapa penyebab munculnya memar secara tiba-tiba pada kulit kamu. Saat memar muncul kembali, coba kenali hal apa yang menjadi penyebabnya agar dapat menentukan cara untuk mengobatinya. (Eva/R3/HR-Online)

mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...
Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Kepulauan Galapagos yang terletak di Samudra Pasifik, merupakan rumah bagi salah satu spesies yang paling ikonik di dunia, yakni kura-kura Galapagos. Kepulauan ini terkenal...
Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...
Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...
Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...