Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Kantor Wilayah (Kanwil) Kementrian Agama (Kemenag) Provinsi Jawa Barat melalui website resminya mengumumkan hasil seleksi Kompetensi Tahap II Tim Pemandu Haji Indonesia dan Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPHI dan TPIHI).
berdasarkan surat Nomor : 2/84/Kw.10/V.2/Hj.02/3/2019 tanggal 13 Maret 2019, dari 4 calon petugas haji Kabupaten Pangandaran yang mengikuti tes tahap II, hanya 2 orang yang berhak mengikuti pembekalan terintegrasi. Artinya hanya dua orang lolos sebagai petugas haji TPHI dan TPIHI.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pangandaran, H. Cece Hidayat, berharap petugas haji TPHI dan TPIHI Kabupaten Pangandaran Tahun 1440 H/ 2019 M mampu meningkatkan pelayanan kepada calon jamaah.
“Saya berharap petugas haji tahun 1440 H / 2019 M ini mampu memberikan pelayanan kepada calon jamaah haji ketika mulai berangkat sampai dengan pemulangan ke Pangandaran. Karena para petugas ini akan membawa gerbong yang cukup banyak, yakni sekitar 386 orang jamaah haji,” kata Cece, Senin (18/03/2019).
Sebelum para calon petugas berangkat, kata Cece, Kemenag Provinsi Jawa Barat mengadakan dulu pelatihan yang terintegrasi dengan petugas kesehatan.
Diharapkan, setelah mengikuti, para petugas haji dibekali ilmu pengetahuan, wawasan tentang berbagai persoalan-persoalan dan cara penyelesaian ketika masalah timbul di lapangan. (Mad/R4/HR-Online)