Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Pengunjung Taman Lokasana mempertanyakan kapan fasilitas publik baru yang dibangun Pemerintah Kabupaten Ciamis akan dibuka untuk umum. Pasalnya, pengunjung merasa penasaran dengan fasilitas baru tersebut.
Putri, salah seorang pengunjung Taman Lokasana, ketika ditemui Koran HR, Minggu (03/02/2019), mengaku penasaran kenapa sampai saat ini fasilitas publik yang dibangun pemerintah di kawasan Taman Lokasana belum juga dibuka.
“Semoga saja, secepatnya fasilitas baru itu dibuka, agar pengunjung bisa menikmati dan memanfaatkannya,” kata Putri.
Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis, H. Oman Rohman, ketika ditemui Koran HR, Senin (04/02/2019), menyebutkan, fasilitas publik baru yang dibangun di kawasan Taman tersebut baru akan dibuka pada Bulan Juli 2019 mendatang.
“Baru dibuka untuk umum nanti pada Bulan Juli 2019, dikarenakan masih dalam masa pemeliharaan,” katanya.
Oman meminta masyarakat dan pengunjung Taman yang ingin menikmati fasilitas baru tersebut untuk bersabar. Menurut dia, fasilitas baru yang dibangun pemerintah di kawasan Taman di antaranya mushola, toilet, food court dan air mancur.
Lebih lanjut, Oman mengungkapkan, selain dimanfaatkan untuk kegiatan olahraga rutin masyarakat, Taman Lokasana juga sering digunakan untuk kegiatan Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN).
Oman menambahkan, penataan kawasan Taman ini tidak lepas dari upaya pemerintah memberikan fasilitas umum yang nyaman bagi masyarakat. Termasuk peran pasukan ungu yang selalu siap sedia menjaga kebersihan taman.
Ke depan, Oman berharap, setelah fasilitas publik di kawasan itu dibuka, menjadi magnet tersendiri bagi masyarakat, termasuk pengunjung dari luar daerah, untuk datang dan menikmati suasana Taman Lokasana. (Fahmi/Koran HR)