Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Puluhan mahasiswa di Kota Banjar melakukan aksi demo di halaman kantor Polres Banjar, Jawa Barat, Senin (18/2/2019) siang.
Aksi tersebut merupakan buntut dari kericuhan antara mahasiswa dengan polisi saat melakukan demo di Balikpapan, Kalimantan Timur beberapa waktu lalu.
Aksi demo mahasiswa dari HMI, PMII dan GMNI itu diwarnai saling dorong dengan aparat kepolisian. Aksi saling dorong berhenti ketika Kapolres Banjar, AKBP Yulian Perdana datang menemui peserta aksi.
Dalam demo ini, mahasiswa menuntut agar pihak kepolisian meminta maaf kepada seluruh mahasiswa di Indonesia terkait kericuhan aksi unjuk rasa mahasiswa di Balikpapan, Kalimantan Timur sepekan yang lalu.
“Kami menuntut kepada Polri untuk meminta maaf secara tertulis atas aksi arogan terhadap rekan-rekan kami di Balikpapan,” kata Koordinator Aksi, Joko Nurhidayat kepada awak media.
Selain itu, mahasiswa juga menuntut kepada Polres Banjar untuk mengawal permintaan maaf Polri ke seluruh elemen mahasiswa di Indonesia.
Sebelum mendatangi kantor Polres Banjar, massa melakukan aksi tutup setengah badan jalan di jalur utama lintas selatan, akibatnya arus lalu lintas sempat tersendat. (Hermanto/R5/HR-Online)