Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruKuaci Cemilan Sehat yang Bisa Kurangi Risiko Kanker dan Diabetes

Kuaci Cemilan Sehat yang Bisa Kurangi Risiko Kanker dan Diabetes

Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Kuaci merupakan cemilan sehat. Selain rendah kalori, juga sarat kan vitamin E yang bisa mengurangi risiko kanker usus besar serta diabetes.

Cemilan dari biji bunga matahari yang dikeringkan ini cukup populer di Indonesia. Harganya murah dan memiliki rasa yang hampir sama dengan kacang. Karena itulah kudapan ini disebut sebagai cemilan sehat.

Bagi kaum pria, vitamin E yang terkandung dalam kuaci dapat meningkatkan kesuburan, mengurangi hipertensi, mencegah kerusakan mata, dan meningkatkan kesehatan pencernaan.

Dikutip dari Boldsky.com, Selasa (01/01/2019), berikut ini adalah sejumlah manfaat kesehatan lainnya dari makan kuaci;

Mencegah Kanker

Selain vitamin E yang sangat tinggi, kuaci juga mengandung selenium, dan tembaga di dalamnya. Ketiga zat tersebut mempunyai sifat antioksidan di dalamnya, sehingga bisa mencegah kerusakan sel yang mengarah pada kanker.

Menguatkan Tulang

Makan kuaci juga bisa membantu mempertahankan kekuatan tulang. Sebab, kuaci mengandung magnesium yang sangat tinggi.

Meringankan Stress

Mengonsumsi kuaci juga mampu menenangkan saraf, hal itu karena kandungan magnesium yang ada di dalamnya. Dengan begitu, konsumsi kuaci bermanfaat pula untuk meredakan stres dan migrain.

Menurunkan Kolesterol

Walaupun bentuknya kecil, tetapi kuaci bisa menurunkan kolesterol dalam darah. Hal ini karena adanya kandungan serat yang tinggi di dalam kuaci.

Mencegah Penyakit Kardiovaskular

Kandungan vitamin C yang terdapat dalam bunga matahari berguna untuk mencegah penyakit kardiovaskular. Sebab, vitamin C dapat menetralkan radikal bebas serta mampu mencegah serangan jantung dan juga stroke.

Meningkatkan Kesehatan Mental

Makan kuaci juga mampu mengurangi depresi serta meningkatkan kesehatan mental. Karena, serotonin yang terkandung di dalam kuaci bisa bermanfaat untuk mengurangi ketegangan dan meningkatkan relaksasi dalam tubuh.

Meningkatkan Kesehatan Pencernaan

Mengonsumsi kuaci secara teratur mampu meningkatkan kesehatan pencernaan serta buang air besar. Kuaci yang memiliki kandungan serat yang tinggi juga mampu menyingkirkan sembelit. Sederet manfaat yang dimiliki kuaci itu membuat kudapan ini menjadi cemilan yang sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi sambil bersantai. (Eva/R3/HR-Online)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...