Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita Pangandaran1142 Pedagang Pasar Pananjung Pangandaran Bakal Direlokasi

1142 Pedagang Pasar Pananjung Pangandaran Bakal Direlokasi

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Dinas Perdagangan, Perizinan dan UMKM Kabupaten Pangandaran kembali mendata perdagang Pasar Pananjung, termasuk jumlah kios, los dan PKL yang biasa beroperasi di pasar tersebut.

Tedi Garnida, Kepala Dinas Perdagangan, menyebutkan, bahwa pasar yang berdiri di atas tanah seluas 1,7 hektar tersebut terdiri dari 1142 pedagang. Sementara itu, kios yang ada sebanyak 649, 81 los dan 412 PKL.

“Ini data ril yang ada di lapangan setelah dilakukan penghitungan oleh petugas. Dengan data ini, nantinya akan memudahkan kita dalam proses renovasi pasar oleh Pemkab Pangandaran tahun 2020 mendatang. Apalagi momen menjelang renovasi pasar kerap dimanfaatkan oleh oknum tertentu. Makanya kita antisipasi dengan pendataan,” jelasnya kepada HR Online, Rabu (30/01/2019).

Selain pendataan, lanjut Tedi, pemerintah juga bakal melakukan sosialisasi terlebih dahulu kepada para pedagang dan penghuni pasar agar mereka bisa direlokasi sementara ke tempat yang ditentukan.

“Semoga apa yang direncanakan oleh pemerintah bisa berjalan dengan baik tanpa ada kendala yang signifikan,” pungkas Tedi.

Sementara itu, Tarman selaku Kasi Pengolahan Pasar Dinas Perdagangan Pangandaran, mengatakan, dalam penertiban pedagang nantinya akan diundi dahulu. Selain itu, konsepnya juga akan ada blok-blok sendiri sesuai komoditas yang ada di pasar, misal blok sayuran, blok pakaian serta lainnya.

“Dari 26 pasar, hanya tiga pasar yang dikelola oleh pemkab Pangandaran, yakni Pasar Tradisional Pananjung, Pasar Parigi dan Pasar Sindangsari Cimerak. Namun yang direnovasi menjadi pasar modern baru Pasar Tradisional Pananjung,” pungkasnya. (Ntang/R6/HR-Online)

Polres Ciamis Ungkap Identitas Jenazah Perempuan yang Ditemukan Tewas di Kosan 

Polres Ciamis Ungkap Identitas Jenazah Perempuan yang Ditemukan Tewas di Kosan 

harapanrakyat.com,- Identitas jenazah perempuan yang ditemukan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis akhirnya terungkap. Hal itu setelah polisi melakukan...
Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

harapanrakyat.com,- Seorang pegawai minimarket di Garut, Jawa Barat menjadi korban hipnotis pelaku kejahatan. Uang sebesar Rp 30 juta milik perusahaan yang niatnya untuk setor...
Pembangunan IKN Tahap II

Pembangunan IKN Tahap II Dimulai, Segini Pemerintah Gelontorkan APBN

harapanrakyat.com,- Pembangunan IKN tahap II untuk periode 2025-2029 resmi dimulai. Pemerintah menggelontorkan dana untuk pembangunan lanjutan Ibu Kota Nusantara ini sebesar Rp 48,8 triliun...
kepastian hukum dunia usaha

Apindo Harapkan Gubernur Jawa Barat Berikan Kepastian Hukum Dunia Usaha

harapanrakyat.com - Apindo mengharapkan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan kepastian hukum dunia usaha. Sebab, Apindo menyayangkan akan tidak konsistennya penerapan regulasi di Jawa...
pkl jalan banda

Ratusan Personel Gabungan Satpol PP Tertibkan PKL di Jalan Banda Bandung

harapanrakyat.com - Personel gabungan Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jawa Barat menertibkan sejumlah PKL di kawasan Jalan Banda, termasuk GOR Saparua. Baca Juga...
Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...