Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Menebalkan Alis Mata Secara Alami

Cara Menebalkan Alis Mata Secara Alami

Bagi sebagian wanita, memiliki alis tebal adalah suatu dambaan. Bahkan,  tak jarang wanita yang sengaja menggunakan pensil alis hingga sulam alis agar penampilan alis mereka tampak tebal. Padahal, cara menebalkan alis mata secara alami sangat mudah dilakukan, apalagi dengan bahan-bahan yang sangat mudah didapat.

Untuk bahan alami yang bisa menumbuhkan alis secara alami adalah dengan bawang merah. Bahan yang satu ini nantinya dijadikan masker alis.

Diketahui, bawang merah memiliki kandungan nutrisi serta vitamin yang dapat merangsang tumbuhnya rambut pada bagian alis. Tak hanya itu, manfaat dari bawang ini juga bisa merangsang rambut pada alis bisa lebih tebal, mengkilap serta lebih bagus.

Langsung saja, untuk bahan-bahan yang perlu disiapkan, adalah 2 siung bawang merah yang mana masing-masing dibagi menjadi dua. Kemudian bahan selanjutnya minyak kelapa.

Selanjutnya, jika kedua bahan tersebut sudah disiapkan, pastikan alis Anda bersih dari make up. Langkah selanjutnya, oleskan bawang merah yang sudah dipotong jadi dua tersebut ke bagian alis secara merata. Perlu dicatat, oleskan secara hati-hati dan jangan sampai terkena mata. Sebab, akan membuat mata terasa pedas. Jika sudah, lalu oleskan pula minyak kelapa pada alis secara hati-hati dan perlahan menggunakan ujung jari. Anda juga bisa mengguna cotton bud untuk mengoleskan cairan ini.

Agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal, lakukanlah langkah tersebut setidaknya dua kali dalam sehari setiap akan tidur. Demikian cara menebalkan alis mata secara alami yang mudah dan murah. (Muhafid/R6/HR-Online)

Mengenal Sejarah Alat Musik Kempul, Kesenian Tradisional Khas Banyuwangi di Jawa Timur

Mengenal Sejarah Alat Musik Kempul, Kesenian Tradisional Khas Banyuwangi

Alat musik Kempul merupakan warisan budaya kesenian tradisional Banyuwangi di Jawa Timur. Kempul sendiri masuk dalam kategori instrumen keras gamelan dan digantung seperti halnya...
Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Di tahun 2025 ini, Honda kembali menyapa para pencinta motor sport lewat penyegaran yang bikin penasaran. Honda CB150 Verza 2025 hadir dengan tampilan baru...
rapikan kabel udara

Ganggu Estetika dan Bahayakan Warga, Pemkot Bandung Rapikan Kabel Udara

harapanrakyat.com  - Sejak tahun 2022, Pemkot Bandung terus merapikan kabel udara sepanjang 123 kilometer. Pasalnya kabel udara yang semrawut dapat mengganggu estetika bahkan membahayakan...
Intip Spesifikasi Sharp Aquos R7s, Smartphone Premium Terbaru dengan Performa Handal dalam Genggaman

Intip Spesifikasi Sharp Aquos R7s, Smartphone Premium Terbaru dengan Performa Handal dalam Genggaman

Sharp Aquos R7s berhasil menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta teknologi di tanah air beberapa waktu lalu. Meskipun kini telah bermunculan model dan merk...
Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

harapanrakyat.com,- DPRKPLH imbau para pedagang kaki lima (PKL) dan juga masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan di Alun-alun Ciamis. Tujuannya dalam rangka menjaga kenyamanan...
Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Surat Al Mu min atau yang juga kita kenal sebagai Surat Ghafir, merupakan surat ke-40 dalam Al Quran. Al Mu min ini termasuk dalam...