Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Bersihkan sampah di kawasan obyek wisata, Dinas Kebersihan dan Lingkungan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mengerahkan sedikitnya 204 pegawai sukwan (sukarelawan).
Ke 204 sukwan itu merupakan pegawai lapangan yang selalu siap membersihkan sampah di Pangandaran, terutama di kawasan obyek wisata dan taman-taman. Mereka tersebar mulai dari Batukaras hingga pantai Karapyak.
Hal tersebut dikatakan salah seorang pegawai sukwan Dinas Kebersihan dan Lingkungan Kabupaten Pangandaran, kepada HR Online, yang namanya enggan disebutkan, Kamis (13/12/2018).
“Saya merasa bangga dan betah bekerja di Dinas Kebersihan dan Lingkungan, meskipun setiap hari harus berjibaku dengan sampah. Apalagi menjelang libur panjang, kawasan obyek wisata dan taman yang ada mesti bersih dan terbebas dari sampah,” tutur pegawai sukwan yang namanya enggan disebutkan itu.
Menurut dia, pekerjaan yang sudah dijalaninya selama satu tahun ini tiada lain untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga dan meringankan beban suaminya. Dalam sehari dia bekerja selama 8 jam. Sedangkan, jadwal untuk waktu libur bergantian dengan rekan sepekerjaannya, sehingga waktu untuk keluarga dirasakannya cukup banyak.
Pekerjaan yang dijalaninya itu dibayar kurang lebih Rp 1 juta per bulannya. Pendapatan tersebut memang terasa pas-pasan untuk menanggung beban kebutuhan keluarganya.
“Mungkin pegawai sukwan lain yang sudah lama bekerjanya bisa mendapatkan lebih dari satu juta rupiah dalam setiap bulannya,” katanya. (Ntang/R3/HR-Online)