Senin, April 7, 2025
BerandaBerita TerbaruRekomendasi Smartphone Gaming di Bawah Rp 2 Jutaan

Rekomendasi Smartphone Gaming di Bawah Rp 2 Jutaan

Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),- Kebiasaan orang sering mengoperasikan smartphone bukan hanya untuk membuka notifikasi atau pemberitahuan adanya pesan singkat, tapi juga untuk bermain game.

Bahkan, tidak sedikit yang malah menjadi hobi bermain game di smartphone. Alasannya, selain nyaman tapi juga bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja. Terlebih mereka yang memasang aplikasi game di perangkatnya.

Tapi, masalahnya beberapa di antara mereka ada yang mengeluhkan smartphone-nya yang tiba-tiba bermasalah saat memainkan game. Hal itu disebabkan karena ketidaktahuan spesifikasi perangkat Android yang khusus digunakan untuk bermain game.

Sayangnya ponsel pintar khusus game relatif harganya mahal. Tapi Anda tidak usah khawatir, untuk para gamer ada smartphone gaming di bawah Rp 2 jutaan yang bisa menjadi rekomendasi.

Berikut smartphonenya yang dikutip dari berbagai sumber.

# Xiaomi Redmi Note 4X 

Walaupun Xiaomi Note 4 hadir di Indonesia Agustus 2017 lalu, tapi ponsel pintar ini masih diburu oleh penggemarnya. Selain harganya ramah di kantong, smartphone ini juga dibekali dengan spek yang mumpuni.

Bagian jeroannya, ditopang dengan dapur pacu dari chipset Qualcomm Snapdragon 625, CPU octa-core 2 GHz serta GPU Adreno 506. Pendukung performa, RAM berkapasitas 3 GB ditambah penyimpanan internal 32 GB.

Xiaomi Note 4X memiliki ukuran layar 5,5 inci Full HD dan berpanel IPS, resolusinya 1920 x 1080 piksel. Dengan panel tersebut, membuat ponsel ini nyaman saat digunakan terlebih untuk main game, karena gambar bisa kelihatan dengan jernih, dan jelas.

Spesifikasi lainnya, baterai berkapasitas sangat besar yaitu 4.100 mAh. Baterai tersebut sanggup bertahan sampai 8 jam lebih dnegan pemakaian tanpa henti. 

Xiaomi Note 4 dengan RAM sebesar 3 GB dibanderol Rp 1,9 jutaan.

# Xiaomi Redmi 5 Plus

Selain Note 4X, smartphone gaming di bawah Rp 2 jutaan dari Xiaomi lainnya ada Redmi 5 Plus.

Dijual dengan harga sekitar Rp 1.8 jutaan ini dibekali dengan dapur pacu Snapdragon 625, CPU Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53 dan GPU Adreno 506. Selain itu, ponsel pintar besutan Xiaomi ini juga ditopang dengan RAM berkapasitas 3 GB dan 4 GB.

Layarnya berukuran 5,9 inci dengan resolusi 1080 x 2160 pixels dan aspek rasio 18:9. Sedangkan baterainya berkapasitas 4,000 mAh. Game yang bisa dimainkan antara lain permainan battle royale seperti PUBG, namun grafisnya disetting menengah supaya tidak ada masalah.

# Infinix Hot S3

Walaupun ponsel buatan Infinix kalah tenar dengan vendor dari China lainnya, tapi jangan salah kalau Infinix terlebih seri Hot S3 mempunyai spesifikasi yang mumpuni untuk bermain game.

Infinix Hot S3 dibekali dengan chipset Snapdragon, kemudian sebagai penunjang performa ditanamkan RAM 3 GB dan 4 GB serta penyimpanan internal 32 Gb dan 64 GB.

Untuk harga jualnya, smartphone gaming di bawah Rp 2 jutaan dari Infinix ini dibanderol sekitar Rp 1.8 jutaan.

# Oppo A71

Produk dari Oppo ini dibekali dengan layar yang sangat ideal, tidak terlalu besar atau kecil yaitu 5,2 inci Full HD.

Untuk urusan dapur pacu, Oppo A71 (2018) dipersenjatai dengan chipset dari Qualcomm Snapdragon 450, atau ada juga yang menggunakan MediaTek MT6750 dan GPU atau grafis menggunakan Adreno 506. Sebagai pendukung kinerja ponsel dibekali dengan RAM 2 GB serta memori internal 16 GB.

Dengan grafis dari Adreno 506, Oppo A71 sanggup untuk memainkan game MOBA terkenal seperti Mobile Legends atau Arena of Valor.

Oppo A71 yang dilego dengan harga Rp 1,9 jutaan.

# ASUS Zenfone 4 Max Pro

Rekomendasi smartphone gaming di bawah Rp 2 jutaan yang terakhir adalah Zenfone 4 Max Pro.

Layar berukuran 5,5 inci dengan resolusi 720 x 1280 piksel, dan aspek rasio 16:9. Sementara chipsetnya menggunakan Snapdragon 425 atau Snapdragon 430. GPU Adreno 308 dan Adreno 505.

Smartphone yang dijual dengan harga kisaran Rp 1,95 jutaan ini memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh. (Adi/R5/HR-Online)

Remaja terseret ombak Pantai Karang Papak Garut

4 Remaja Terseret Ombak Pantai Karang Papak Garut, 1 Orang Tewas 

harapanrakyat.com,- Niat wisata malah jadi malapetaka, empat orang remaja asal Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Jawa Barat terseret ombak pantai Karang Papak Kecamatan Cikelet pada...
Lucky Hakim liburan ke Jepang

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Sindir Lucky Hakim yang Liburan ke Jepang: Bilang Dulu Ya!

harapanrakyat.com,-  Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyentil Bupati Indramayu Lucky Hakim yang liburan ke Jepang saat momen libur lebaran. Tak tanggung-tanggung Dedi Mulyadi mengunggah...
Pemudik arus balik

Potret Lonjakan Pemudik Saat Puncak Arus Balik di Terminal Tipe A Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Memasuki H+6 lebaran Idul Fitri 1446 H ratusan pemudik memadati Terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, saat puncak arus balik pemudik pada...
Pasca Banjir, Bupati Sumedang Tinjau Aliran Sungai Cimande Pastikan Jembatan Pangsor Aman

Pasca Banjir, Bupati Sumedang Tinjau Aliran Sungai Cimande Pastikan Jembatan Pangsor Aman

harapanrakyat.com,- Di tengah hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Bupati Dony Ahmad Munir turun langsung ke lapangan memantau aliran Sungai Cimande, khususnya di bawah...
Arus Balik Lebaran, Jalur Alternatif Cadas Pangeran Sumedang Jadi Pilihan Pemotor

Arus Balik Lebaran, Jalur Alternatif Cadas Pangeran Sumedang Jadi Pilihan Pemotor

harapanrakyat.com,- Jalur Cadas Pangeran Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, jadi alternatif jalur bagi pemudik motor, yang kembali ke kota asal setelah pulang kampung dari sejumlah...
Kalahkan Korsel di Piala Asia U17, Ini Komentar Pelatih Timnas Indonesia

Kalahkan Korsel di Piala Asia U17, Ini Komentar Pelatih Timnas Indonesia

Timnas Indonesia menorehkan hasil memuaskan setelah kalahkan Korea Selatan (Korsel) di Piala Asia U17 2025. Pertandingan yang berlangsung di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah,...