Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarCamat di Banjar Bakal Dapat Mobdin Baru

Camat di Banjar Bakal Dapat Mobdin Baru

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Di akhir tahun 2018 nanti, para Camat di Banjar bakal mendapatkan mobil dinas (mobdin) baru, yakni mobil jenis Daihatsu Terios atau Toyota Rush keluaran terbaru. Mobil baru itu nantinya menggantikan mobil dinas lama, Toyota Avanza, hasil pengadaan tahun anggaran 2008-2009.

Dengan mobil dinas baru tersebut, maka nantinya jabatan Camat di Banjar tidak akan kalah kewibawaannya oleh para kepala desa dan Lurah yang sejak lima tahun terkahir ini menggunakan mobil dinas jenis Suzuki Ertiga.

Terkait dengan hal itu, Kepala Bagian Umum Setda Kota Banjar, Wawan Gunawan, membenarkan, bahwa rencana pengadaan mobil dinas baru bagi Camat dari APBD perubahan 2018 senilai Rp 1 miliar, untuk pembelian 4 unit Daihatsu Terios atau Toyota Rush.

“Fasilitas mobdin yang digunakan para Camat saat ini memang sudah tidak layak atau sudah lama, yakni dari pengadaan antara tahun 2008-2009. Jadi nanti Camat bakal memakai mobil Daihatsu Terios atau Toyota Rush, sehingga  tak akan kalah dengan kades atau Lurah,” ujar Wawan, saat ditemui Koran HR di ruang kerjanya, Senin (08/10/2018).

Dia juga menjelaskan, bahwa jabatan Camat sejajar dengan eselon III. Maka sudah sewajarnya mobil dinasnya pun harus lebih bagus dari kades/Lurah. Namun memang jenis kendaraan atau merk mobilnya yang akan dibeli belum pasti, cuma yang diajukan kemungkinan antara Daihatsu Terios atau Toyota Rush, atau disesuaikan dengan anggaran Rp1 miliar.

Terlebih proses pengadaannya atau Rencana Umum Pengadaannya (RUP) belum disusun oleh ULP, karena anggaran perubahan baru diketok. Tapi yang jelas, kata Wawan, anggaran sebesar Rp 1 miliar itu untuk pembelian 4 unit mobil, ternasuk di dalamnya untuk biaya umumnya (BU).

Sedangkan, mobil dinas Camat yang lama, nantinya akan ditarik terlebih dahulu oleh DPPKA, dan selanjutnya bila masih laik digunakan akan diserahkan kepada pejabat kantor dinas lain yang membutuhkan. Atau bisa saja untuk mobil dinas Sekretaris Camat.

“Soal mobdin Camat yang lama mau dikemanakan, tentu itu kewenangannya ada pada Bidang Aset melalui petunjuk perintah Sekda. Kami juga berharap, dengan diberikannya fasilitas kendaraan dinas baru, nantinya kinerja para Camat bisa menjadi lebih semangat dalam menjalankan tugas-tugas kewilayahan pemerintahannya,” tandas Wawan. (Nanks/Koran HR)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...