Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita BanjarBRI Cabang Banjar Berikan Bantuan untuk Pembangunan Posyandu Kemala

BRI Cabang Banjar Berikan Bantuan untuk Pembangunan Posyandu Kemala

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Kota Banjar membuktikan bahwa lembaga perbankan ini telah memberikan dampak positif yang bermanfaat bagi masyarakat.

Salah satunya yakni dengan menyalurkan bantuan dari program Corporate Social Responsibility (CSR) kepada pihak Polres Banjar Polda Jabar, untuk pembangunan gedung Posyandu Kemala XII-39 Cabang Banjar di Lingkungan Pintu Singa RT 1/17, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat.

Kepala BRI Cabang Banjar, Elmi Empujang mengatakan, bahwa bantuan ini merupakan bagian dari program BRI Peduli yang rutin dilaksanakan setiap tahun. “Untuk kali ini, BRI memberikan bantuan sebesar Rp 175.182.000 untuk pembangunan gedung Posyandu tersebut,” ucapnya usai peresmian gedung Posyandu Kemala XII-39, Senin (8/10/2018).

Elmi menambahkan, bantuan dari program CSR BRI Peduli yang diberikan ada beberapa jenis, seperti BRI Peduli Sarana Pendidikan yang sifatnya membantu untuk pembangunan sekolah.

“Selain itu, ada juga BRI Peduli Sarana Ibadah dan BRI Peduli Sarana Kesehatan. Untuk kali ini, kami memberikan bantuan sarana kesehatan bagi masyarakat yakni berupa pembangunan gedung Posyandu,” tuturnya.

Sementara itu, Kapolres Banjar AKBP Matrius mengatakan, bahwa peresmian Posyandu Kemala Bhayangkari ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak, salah satunya dukungan dari pihak Bank BRI Cabang Banjar.

“Berdirinya bangunan posyandu ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak, semoga dengan adanya posyandu ini dapat meningkatkan kesehatan masyarakat terutama yang ada di lingkungan sekitar,” ujarnya. (Hermanto/R5/HR-Online)

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...
RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis

RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis, Apa Fungsinya?

harapanrakyat.com,- RSUD Pandega Pangandaran, Jawa Barat, kini mempunyai alat crossmatch otomatis. Dengan memiliki alat tersebut, maka RSUD Pandega merupakan 1 dari hanya 3 rumah...
Eksploitasi mantan pemain sirkus Taman Safari

Respons Dedi Mulyadi Soal Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus Taman Safari

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan dan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus Taman Safari ramai diperbincangkan publik. Video yang menampilkan curhatan para mantan pegawai itu viral...