Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita BanjarGMNI Kota Banjar Soroti Alih Fungsi Lahan Pertanian

GMNI Kota Banjar Soroti Alih Fungsi Lahan Pertanian

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Banjar, menyoroti fenomena alih fungsi lahan pertanian yang ada di wilayah Kota Banjar. Pasalnya, sejak beberapa tahun ke belakang, bahkan sampai saat ini masih ditemukan banyak lokasi pertanian atau sawah digunakan untuk pemukiman, pabrik maupun tempat usaha lainnya.

Ketua GMNI Kota Banjar, Solehan, mengatakan, alih fungsi lahan sawah ke penggunaan lain menjadi salah satu ancaman yang serius terhadap keberlanjutan swasembada pangan di Kota Banjar.

Dengan intensitas alih fungsi lahan yang sulit dikendalikan, maka produktivitas pertanian menjadi menurun. Apalagi, menurutnya, sebagian sawah yang beralih fungsi merupakan lokasi yang produktivitasnya termasuk kategori tinggi.

“Kita tahu bersama, bahwa areal pesawahan ada untuk mendukung pengembangan produksi pangan, khususnya padi. Namun, jika kondisinya seperti ini, maka sangat diperlukan pengendalian alih fungsi lahan sawah harus berbasis pada pemahaman bahwa lahan sawah mempunyai manfaat ganda (multifungsi),” jelasnya, kepada Koran HR, di sela-sela diskusi Hari Tani Nasional yang digelar di sekretariat GMNI Banjar, Selasa (25/09/2019).

Lebih lanjut Solehan mengatakan, secara holistik, manfaat ganda areal pesawahan terdiri dari dua kategori, yakni nilai penggunaan (use values), dan manfaat bawaan (non use values). Adapun nilai penggunaan mencakup manfaat langsung, baik yang nilainya dapat diukur dengan harga, seperti keluaran usaha tani, maupun yang tidak dapat diukur dengan harga, seperti tersedianya pangan, wahana rekreasi, penciptaan lapangan kerja.

Sedangkat, manfaat tidak langsung dari sawah yakni bisa menjadi solusi dalam pengendalian banjir, menurunkan erosi dan sebagainya. Atas dasar itulah, fenomena pengalih fungsian lahan pertanian menjadi fungsi lain perlu menjadi pemikiran bersama, agar alam maupun produktifitas pertanian tetap stabil, bukan menurun.

“Apalagi Kota Banjar ini memiliki visi untuk menjadikan daerahnya sebagai kota agropolitan,” tandas Solehan.

Pendapat serupa dikatakan Ketua DPK GMNI STIT BP Banjar, Fisorul Haq. Menurutnya, terkait alih fungsi lahan sawah atau pertanian menjadi pemukiman maupun pabrik dan lain-lain, harus dilihat secara empiris, yakni instrumen kebijakan yang selama ini menjadi andalan dalam pengendalian alih fungsi lahan sawah. Seperti dalam aturan pelaksanaan Peraturan Daerah yang terkait dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW).

Selain itu, kata Fisorul Haq, dalam UU Nomor 26 Tahun 2007 pasal 77 tentang alih fungsi lahan, seharusnya pada saat rencana tata ruang ditetapkan, semua pemanfaatan ruang yang tidak sesuai dengan rencana tata ruang harus disesuaikan dengan rencana tata ruang melalui kegiatan penyesuaian pemanfaatan ruang.

“Pemanfataan ruang yang sah menurut rencana tata ruang sebelumnya diberi masa transisi selama 3 tahun untuk penyesuaian. Berkaitan dengan itu, kami GMNI Kota Banjar mengajak Pemerintah Kota Banjar dan dinas terkait, untuk lebih fokus pada perlindungan dan pengendalian lahan pertanian secara menyeluruh,” kata Fisorul. (Muhafid/Koran HR)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...