Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),- Setelah ramai beredar di dunia maya, akhirnya harga dan spesifikasi Samsung Galaxy Note 9 terkuak, seusai diumumkan Kamis (9/8/2018), di Barclays Center, Brooklyn, New York, Amerika Serikat.
Dirangkum HR Online dari berbagai sumber, Samsung Galaxy Note 9 dijual dengan harga Rp 13.4 juta untuk versi RAM 6 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Sedangkan untuk varian RAM 8 GB dan penyimpanan internal 512 GB dibanderol Rp 17 juta.
Spesifikasi lainnya, dapur pacu dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 845, prosesor menggunakan Octa-core. Dengan memakai otak terbaik di kelasnya, Samsung mengklaim bahwa kinerja Galaxy Note 9 akan cepat dalam mengunduh.
Untuk bentang layar, ponsel pintar ini memiliki ukuran layar 6,4 inci bersolusi 1440 x 2960 pixels dan layarnya sudah diproteksi Corning Gorilla Glass 5.
Dari bocoran sebelumnya, bahwa Samsung Galaxy Note 9 didukung penyimpanan atau memori sampai 1 TB, yang didapat dari penyimpanan internal 512 GB serta dikombinasikan menggunakan microSD yang kapasitasnya 512 GB juga.
Beralih ke urusan kamera, untuk kamera belakang dibekali dengan kamera ganda yang masing-masing lensanya 12 MP, namun berbeda dalam aperture-nya yaitu f/2.4 serta f/1.5. Sementara untuk kamera depan 8 MP (f/1.7).
Samsung Galaxy Note 9 juga dibekali dengan baterai berkapasitas 4.000mAh. Fitur lainnya, OS berbasis Android 8.1 Oreo, kemudian ada S Pen yang koneksivitasnya menggunakan bluetooth.
Akan tetapi sayangnya, Samsung Galaxy Note 9 sampai saat ini belum ada informasi kapan akan singgah di Indonesia. Yang pasti smartphone dengan 4 varian warna yaitu Metallic Copper, Lavender Purple, Midnight Black, Ocean Blue ini patut ditunggu kehadirannya. (Adi/R5/HR-Online)