Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Ratusan siswa-siswi SMAN 1 Pangandaran menggelar do’a bersama di halaman sekolah untuk korban gempa di Lombok. Kegiatan yang digelar pada pagi hari tersebut juga diikuti oleh jajaran guru dan staf sekolah, Jum’at (10/08/2018).
Dari pantauan HR Online di lapangan, kegiatan do’a bersama dilakukan sebelum para siswa melaksanakan kegiatan belajar di kelas. Doa bersama yang dipimpin langsung oleh kepala sekolah tersebut berlangsung khidmat.
Kepala SMAN 1 Pangandaran, Undang Kosasih, mengatakan, kegiatan doa bersama tersebut merupakan bentuk kepedulian dari keluarga besar SMAN 1 Pangandaran untuk korban gempa Lombok. Kegiatan tersebut sengaja digelar pada pagi hari agar proses kegiatan belajar mengajar tidak terganggu.
“Apapun yang bisa kita lakukan untuk saudara-saudara kita yang terkena musibah kita usahakan, termasuk dengan mendoakan mereka agar diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini. Khusus kepada siswa, ini sebagai salah satu media pembelajaran agar siswa tumbuh rasa solidaritas antar sesama,” jelasnya.
Selain do’a bersama, lanjut Undang, para siswa juga menyumbangkan baju layak pakai serta menyisihkan sebagian uang jajan mereka untuk membantu korban gempa. Dengan kegiatan tersebut, diharapkan beban para korban bisa berkurang dengan adanya uluran dari berbagai pihak, termasuk keluarga besar SMAN 1 Pangandaran. (Ntang/R6/HR-Online)