Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarGrand Final Pemilihan Moka Pangandaran 2018 Digelar Meriah

Grand Final Pemilihan Moka Pangandaran 2018 Digelar Meriah

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Grand final pemilihan Mojang dan Jajaka (Moka) Kabupaten Pangandaran tahun 2018 digelar secara meriah di panggung terbuka Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat, Minggu (05/08/2018) malam.

Acara yang berlangsung di hadapan ribuan warga itu juga dihadiri Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata. Dalam sambutannya bupati mengatakan, acara grand final pemilihan Moka Kabupaten Pangandaran ke-6 ini diharapkan dapat menjadi penyemangat para pemuda dan pemudi.

“Sosok pemuda dan pemudi dari Kabupaten Pangandaran diharapkan tidak melupakan jatidiri daerahnya, yakni Kabupaten Pangandaran. Selain itu, pemilihan mojang jejaka ini bukan hanya dijadikan sebagai ajang seremonial dan resmi saja,” tandas Jeje.

Sementara itu, Kepala Bidang Budaya Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Pangandaran. Aceng Hasim, mengatakan, semula peserta kontestan moka tahun 2018 ini terdiri dari 10 kecamatan se-Kabupaten Pangandaran.

Dari 10 kecamatan itu dijaring kembali untuk masuk menjadi finalis, dan yang ikut menjadi finalis terdiri dari 7 kecamatan. “Diharapkan dengan adanya mojang jejaka bisa membawa perubahan, dan tentunya bisa mempromosikan wisata Pangandaran ke depan.” Kata Aceng. (Mad2/R3/HR-Online)

Dampak Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis Pengguna Angkot Meningkat

Berkat Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis: Pengguna Angkot Meningkat

harapanrakyat.com,- Larangan siswa SD dan SMP membawa kendaraan bermotor ke sekolah mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satunya adalah Ketua DPC Organisasi Angkutan Darat...
Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...
Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

harapanrakyat.com,- Setelah menetapkan MSF, oknum dokter kandungan terduga pelaku pelecehan seksual menjadi tersangka, Polres Garut, Jawa Barat, akhirnya dihadirkan ke awak media, Kamis (17/4/2025)....
Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Ulang tahun bisa jadi momen spesial, apalagi kalau kita rayakan bareng orang-orang terdekat. Hal itulah yang Letkol Teddy rasakan saat usianya genap 36 tahun....
Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Banyak orang mengira laptop lokal cuma cocok buat kerja ringan. Tapi ternyata ada kejutan baru. Ada satu brand lokal yang mulai unjuk gigi secara...
Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

harapanrakyat.com,- SMK Negeri 3 Kota Banjar, Jawa Barat, mengaku telah berupaya untuk mencegah para pelajar terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Pencegahan dan antisipasi tersebut sangatlah...