Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita CiamisBerita BanjarsariDi Ciamis, 100 Hektar Lahan Sawah di Dua Kecamatan Terancam Kekeringan

Di Ciamis, 100 Hektar Lahan Sawah di Dua Kecamatan Terancam Kekeringan

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Sedikitnya 100 hektar lahan sawah di Kecamatan Lakbok dan Purwadadi, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terancam kekeringan dimusim kemarau ini.

Kepala Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Kabupaten Ciamis, Kustini, mengatakan, berdasarkan pantauan pihak dinasnya, sebagian petani memang sudah bisa memanen tanaman padinya.

“Sementara bagi yang belum panen mengalami kekurangan air, sehingga perlu ada penanganan agar tanaman padi bisa sampai cukup umur hingga siap dipanen,” katanya, Rabu (25/07/2018).

Lanjut Kustini, guna mengantisipasi kekeringan di lahan sawah seluas 100 hektar itu, pihaknya telah memberikan bantuan 30 unit mesin pompa air yang disebar melalui kelompok tani.

Mesin pompa air itu digunakan untuk mengalirkan air dari sumber mata air yang jaraknya cukup jauh. Dengan bantuan tersebut diharapkan bisa membantu para petani memenuhi kebutuhan air pada lahan sawahnya yang saat ini terancam kekeringan.

Kustini juga menegaskan, sampai sejauh ini pihaknya belum mendapat laporan adanya tanaman padi yang mati akibat kekeringan. Meski begitu, Dinas Pertanian Ciamis terus berupaya mengantisipasi adanya lahan sawah yang kekeringan.

“Untuk itu, kami pun menyediakan mesin pompa air mobile agar mudah dibawa kemana-mana, dalam hal ini ke lahan pertanian yang membutuhkan air,” kata Kustini.

Di tempat terpisah, Sumiati, salah seorang petani di blok pesawahan Cibitung, Kertasari, Ciamis, mengaku dirinya beruntung karena masih bisa memanen padinya saat musim kemarau tiba. meskipun hasil yang didapat mengalami penurunan sekitar 30 persen dari musim panen biasanya.

“Sebagian padi menyusut akibat kekurangan air, jadi hasilnya pun berkurang. Tapi alhamdulillah masih bisa dipanen. Kalau lahan yang lain sebagian ada yang sudah kering sebelum tanaman padi cukup umur untuk dipanen,” kata Sumiati. (Her2/R3/HR-Online)

Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Tidak semua tokoh besar mendapat tempat dalam buku sejarah Indonesia. Beberapa nama tetap hidup melalui cerita lisan yang diwariskan turun-temurun. Sejarah Tumenggung Kopek adalah...
Nissan Micra EV 2025, Transformasi Ikonik ke Era Listrik

Nissan Micra EV 2025, Transformasi Ikonik ke Era Listrik

Nissan baru saja memperkenalkan generasi terbaru dari Nissan Micra EV 2025. Mobil Nissan terbaru tersebut kini bertransformasi menjadi kendaraan listrik sepenuhnya. Nissan Micra atau...
Pemandian Air Panas

Menikmati Wisata Pemandian Air Panas Cileungsing Sumedang Saat Libur Lebaran

harapanrakyat.com,- Obyek wisata Pemandian Air Panas Cileungsing di Cilangkap, Kecamatan Buahdua, Sumedang, Jawa Barat, kembali menarik ribuan wisatawan pada libur Lebaran 2025. Destinasi wisata ini...
Obyek Wisata Sepi Pengunjung

Obyek Wisata Sepi Pengunjung Saat Libur Lebaran, Wali Kota Banjar: Perlu Ada Perubahan

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi perihal sejumlah obyek wisata sepi pengunjung pada momen libur Lebaran 2025. Sudarsono mengatakan, Pemerintah Kota Banjar ke...
Ulefone Armor 30 Pro Rilis dengan Inovasi dan Fitur Canggih

Ulefone Armor 30 Pro Rilis dengan Inovasi dan Fitur Canggih

Ulefone baru saja merilis Armor 30 Pro, sebuah smartphone tangguh yang menggabungkan daya tahan luar biasa dengan teknologi terkini. Dirancang khusus untuk pengguna yang...
Pergerakan Tanah di Neglasari

Pergerakan Tanah di Neglasari Ciamis, Sejumlah Rumah dan Jalan Desa Alami Kerusakan

harapanrakyat.com,- Akibat adanya pergerakan tanah di Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, beberapa rumah warga mengalami kerusakan. Selain itu, ruas jalan desa juga mengalami...