Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisPeringati Hari Lahir Pancasila, Lapas Ciamis Bagi-bagi Takjil

Peringati Hari Lahir Pancasila, Lapas Ciamis Bagi-bagi Takjil

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dalam memperingati hari lahir Pancasila, Lapas kelas II B Ciamis mengadakan gerakan sosial dengan memberikan takjil pada pengendara yang melintas di depan Kantor Lapas, Kamis (31/05/2018).

Ketua Pelaksana, Dudung, mengatakan, bahwa acara tersebut secara menyeluruh digelar di Lapas guna memperingati Hari Lahir Pancasila yang bertajuk Tebar Takjil, Tebar Nilai-nilai Pancasila.

Tujuannya, kata Dudung, untuk melaksanakan tata nilai Pancasila dengan 5 M, yakni Mengamalkan Pancasila, Mengamankan Pancasila, Menghormati lembaga negara, Memaknai lahirnya Pancasila, dan Menjaga persatuan dan Kesatuan.

“Pembagian takjil yang kami berikan pada pengendara yang melintas dan pejalan kaki yaitu sebanyak 500.  Semoga saja kegiatan yang kami lakukan dengan berbagi bersama ini, apalagi di bulan Ramadhan, bisa bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya kepada HR Online.

Sementara itu, Kalapas Ciamis, Gumilar Budirahayu, menambahkan, pengaruh globalisasi kehidupan yang semakin meluas dan persaingan antar bangsa yang semakin tajam merupakan tantangan kebangsaan tersendiri saat ini.

“Pancasila sebagai ideologi negara semoga kita bisa  memaknainya sebagai sistem kehidupan nasional yang meliputi aspek etika atau moral, politik, ekonomi, sosial budaya, dan pertahanan keamanan dalam rangka pencapaian cita-cita dan tujuan bangsa yang berlandaskan dasar negara,” tuturnya. (DSW/R6/HR-Online)

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...
Penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Tetangga Bongkar Penghuni Kamar Kos Tempat Ditemukannya Mayat Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Tetangga bongkar penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Lingkungan Pabuaran di Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat....
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Keterangan Polisi terkait Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di salah satu kamar kosan yang berada di Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma...
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...