Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dalam rangka memeriahkan malam takbir yang diprediksi tiba pada Kamis (14/06/2018) malam, puluhan pemuda-pemudi Desa Sukanagara, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat akan menyemarakkan dengan pawai obor dan penerbangan 99 lampion pelangi.
Wahid, Ketua Panitia, mengatakan, bahwa kegiatan yang baru pertama kali tersebut merupakan bentuk syukur para pemuda setempat bisa menjumpai hari kemenangan, yakni malam takbir Hari Raya Idul Fitri 1439 H. Dengan melibatkan pemuda, instansi, organisasi serta elemen masyarakat lainnya, ia harap kegiatan tersebut menjadi bagian dari syiar Islam.
“Kita sudah persiapkan 10 abid, 200 obor, 13 obor seribu, 200 lilin. Paling special kita nanti malam akan menerbangkan sebanyak 99 lampion pelangi sebagai simbol Asmaul Husna,” jelas Wahid saat ditemui HR Online, Rabu (13/06/2018).
Melalui kegiatan yang bakal menarik perhatian warga dan begitu meriah itu, Wahid harap semua lapisan masyarakat bisa ikut berpartisipasi untuk ikut dalam kegiatan yang berlangsung di Lapang Sukanagara itu. (Muhafid/R6/HR-Online)