Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranBuruh Bangunan di Pangandaran Tersengat Tegangan Tinggi Hingga Alami Luka Bakar

Buruh Bangunan di Pangandaran Tersengat Tegangan Tinggi Hingga Alami Luka Bakar

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Seorang buruh bangunan bernama Ahidin (40), warga Dusun Haurseah, Desa Cijulang, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, mengalami luka bakar setelah tersengat aliran listrik tegangan tinggi saat memperbaiki atap rumah kontrakan milik Tedi, di Dusun Kalenwadas RT 01/ RW 08 Desa Cijulang, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (29/06/2018) siang.

Menurut seorang saksi mata, Rudi (50), kejadian itu bermula ketika korban naik ke atas bangunan rumah dengan maksud memperbaiki kerusakan genting. Kebetulan genting yang akan diperbaiki itu posisinya berdekatan dengan kabel tegangan tinggi. Tanpa disengaja tubuh korban menyentuh kabel yang membentang di atas bangunan rumah. Seketika tubuh korban pun tersengat tegangan tinggi dan hingga akhirnya terjatuh.

“Rupanya korban tidak sadar ada kabel listrik bertegangan tinggi membentang di atas bangunan rumah,”ujar Rudi di lokasi kejadian, Jumat (29/06/2018).

Beruntung, nyawa korban masih bisa diselamatkan. Korban hanya mengalami luka bakar ringan di tangan kanan dan lecet-lecet di kedua kakinya.

Kapolsek Cijulang AKP Lubis membenarkan adanya peristiwa tersebut. Menurutnya, korban sudah mendapat tindakan medis di Puskesmas Cijulang guna penyembuhan luka bakarnya. (Ntang/R2/HR-Online)

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...