Berita Jabar, (harapanrakyat.com),– BPJS Kesehatan Wilayah Jawa Barat (Jabar) optimis program Universal Health Coverage (UHC) akan segera terwujud pada tahun 2019.
Deputi Direkrsi BPJS Kesehatan Wilayah Jabar, Mohammad Edison, usai kegiatan Media Gathering bertajuk “Optimis Menuju Universal Health Coverage 2019”, Jum`at (22/06/2018), membenarkan hal itu.
Edison menegaskan, BPJS saat ini menjadi tumpuan masyarakat dalam hal penjaminan kesehatan. Untuk itu, berbagai upaya perbaikan terus dilakukan BPJS, khususnya terkait fungsi BPJS sebagai badan hukum publik di bidang jaminan kesehatan.
Menurut Edison, media (elektronik dan cetak) memiliki peran penting untuk menyampaikan informasi serta progres implementasi Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola BPJS kepada masyarakat, khususnya di Jabar.
Disinggung soal kegiatan Media Gathering, Edison berharap, komunikasi antara pihaknya dengan media dapat terjalin, untuk membantu menyosialisasikan program JKN yang dikelola BPJS. Targetnya, yaitu untuk mencapai UHC pada tahun 2019.
Pada kesempatan itu, Edison menyebutkan, terhitung sampai tanggal 1 Bulan Juni 2018, jumlah kepesertaan program JKN di wilayah Jabar mencapai 24.217.866 jiwa atau sekitar 76 persen dari total jumlah penduduk Jabar yang mencapai 31.841.389 jiwa.
“Selain itu, semua program Jamkesda yang ada di seluruh kabupaten dan kota di Jabar sudah terintegrasi dengan program JKN-KIS,” katanya. (Nanks/R4/HR-Online)