Jumat, April 18, 2025
BerandaArtikelSepatu Produk Wakai Banyak Dipalsukan, Ini Cara Bedakannya dengan yang Asli

Sepatu Produk Wakai Banyak Dipalsukan, Ini Cara Bedakannya dengan yang Asli

Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Seiring dengan meningkatnya permintaan suatu produk, maka kehadiran produk palsu pun tak bisa dihindari. Produk imitasi biasanya dibuat dengan siluet dengan desain yang mirip, tapi kualitasnya rendah. Hal ini pun terjadi pada Wakai, label fesyen yang terinspirasi street style Jepang.

Dilansir Kompas.com, Kamis (17/08/2018), produk Wakai yang kerap dipalsukan itu adalah sepatu canvas. Supaya tidak tertipu, kita harus cerdas membedakan mana sepatu Wakai asli dan mana yang palsu.

Marketing Communication Metroxgroup yang membawahi Wakai, Indra Budi Adwindarsyah, menjelaskan, ciri yang paling mudah dikenali adalah dari jahitan. Kalau palsu, pasti jahitannya tidak rapi dan ada sisa lem.

Selain itu, outsole di bagian bawah juga gampang dicirikan, karena bahan yang digunakan biasanya keras dan tidak lentur. Sedangkan, Wakai asli menggunakan teknologi yang memungkinkan sepatu bisa dilipat hingga 360 derajat, tanpa berisiko patah atau sobek.

Di bagian insole Wakai palsu biasanya keras, sehingga tidak nyaman digunakan. Sedangkan, pada Wakai asli, di bagian bawahnya terasa empuk lantaran bahannya menggunakan memory foam.

Kemudian, tag atau label Wakai asli memakai kertas karton premium. Lalu, Wakai asli juga menggunakan bahan canvas tebal dan solid, jadi tidak mudah sobek, dan logo di bagian belakang Wakai asli harus timbul dengan kulit premium, dan cetakan logo pada insole terlihat rapi, tidak berantakan. (Eva/R3/HR-Online)

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...
Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...
RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...