Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita BanjarNgabuburit, Musisi Banjar 'Ngejam' Bareng di Studio Santosa

Ngabuburit, Musisi Banjar ‘Ngejam’ Bareng di Studio Santosa

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Sejumlah musisi lokal Kota Banjar, Sabtu (19/5/2018) sore, ‘ngejam’ bareng di Studio Santosa di Jalan Brigjen M Isa, Lingkungan Wargamulya, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat.

Sejumlah grup band rock asal Kota Banjar yang tampil seperti Metal Kita, NKLR, Daytogi, Nuansa, Side Project, Bintang Sarung, dan sejumlah band cadas lainnya berkumpul bersama dalam kegiatan bertema “Ngabuburit Bareng Musisi Banjar” ini. Selain band rock, ada juga grup Beatbox yang ikut memeriahkan acara ini.

Sejumlah band yang hadir dalam gelaran tersebut secara bergantian menampilkan aksi panggungnya. Rata-rata, setiap band menyajikan dua hingga tiga lagu.

Ketua sekaligus penggagas acara, Edi Susanto, mengatakan, bahwa sejumlah band yang tampil dalam live musik ini adalah untuk menghibur masyarakat.

“Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah bagi siapa saja yang beramal. Untuk itu, sambil menunggu waktu berbuka puasa, kami menyajikan hiburan band gratis bagi masyarakat,” ujarnya kepada HR Online.

Edi menambahkan, selain memberikan tontonan gratis, gelaran ini juga untuk mempererat tali silaturahmi antar musisi atau para pelaku seni di Kota Banjar.

“Ngejam bareng ini terdiri dari berbagai aliran musik sejumlah band lokal. Kegiatan ini juga untuk mempererat tali persaudaraan antar musisi di Kota Banjar,” imbuh Susan, panggilan akrab Edi Susanto.

Masih kata Edi, gelaran ini akan dilaksanakan selama dua hari, yakni Sabtu dan Minggu (19-20/5/2018). Menurutnya, acara live musik ini sudah menjadi agenda tahunan setiap bulan Ramadhan.

“Ini agenda tahunan kami. Selain untuk menyalurkan hobi bermusik, ke depan kami berharap bisa membantu masyarakat lebih banyak lagi,” pungkasnya. (Hermanto/R6/HR-Online)

Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...
Program Pemutihan Piutang Pelanggan

Warga Sambut Baik Program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga menyambut baik program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat. Diketahui program pemutihan...
Klub Top Eropa

3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Radar Klub Top Eropa, Ada yang Dilirik Inter Milan

Kiprah pemain Timnas Indonesia baik saat bermain di level klub maupun Timnas, tentu membuat para pemain ini dilirik sejumlah klub. Belakangan beredar kabar 3...
Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...
Juara Liga 1 2024-2025

Jadi Juara Liga 1 2024-2025, Ternyata Persib Pernah Dikalahkan 3 Klub Ini

Persib Bandung berhasil membawa gelar juara Liga 1 2024-2025, bahkan saat kompetisi baru memasuki pekan ke-31. Dengan 64 poin yang Persib dapatkan membuat pesaingnya...