Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Ribuan massa yang mengatasnamakan Masyarakat Peduli Pembangunan Pangandaran (MPPP) menggelar unjuk rasa dan audensi di Gedung DPRD Pangandaran, Kamis (05/04/2018). Dalam aksinya, mereka menyampaikan dukungan terhadap kebijakan pembangunan yang sedang dilakukan oleh Pemkab Pangandaran.
Koordinator Aksi, Adnan, dalam pernyataan sikapnya, menegaskan, MPPP setuju dengan program pembangunan dan penataan obyek wisata Pantai Pangandaran. Hal itu demi tercapainya cita-cita Kabupaten Pangandaran menjadi wisata yang mendunia. “Kami pun siap menjadi garda terdepan dalam mendukung program pembangunan dan penataan obyek wisata Pangandaran,” tegasnya.
Menurut Adan, dukungan itu dilakukan demi sebuah kepentingan yang lebih besar dan masa depan Pangandaran sebagai kawasan wisata terbaik di Jawa Barat. “Maka kami seluruh komponen masyarakat yang terdiri dari pedagang, pelaku wisata, nelayan, masyarakat umum, dan lainnya dengan hati yang ikhlas serta sadar menyatakan mendukung penataan kawasan wisata dan relokasi pedagang obyek wisata pantai Pangandaran,” tandasnya.
Selain itu, kata Adan, pihaknya pun meminta DPRD untuk mendukung dan melegitimasi kebijakan Pemkab Pangandaran dalam rangka percepatan pembangunan segala bidang di Pangandaran.
Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, H. Iwan M Ridwan, mengatakan, pada prinsipnya pihaknya sangat mendukung pembangunan yang dilaksanakan pemerintah daerah. Selain itu, kata Iwan, pihaknya sangat apresiasi dan menyambut baik dukungan dari masyarakat.
“Adanya kekurangan dalam pembangunan silahkan sampaikan sesuai mekanisme yang konstruktif, dan sepakat tidak boleh lagi ada pedagang di pantai. Hari ini adalah sejarah bagi Pangandaran. Karena masyarakat secara langsung menyampaikan kesiapannya mendukung dan siap pasang badan untuk pembangunan yang saat ini sedang berjalan,”jelas Iwan M Ridwan seusai audien berlangsung. (Mad/R2/HR-Online)