Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita PangandaranDisdikpora Pangandaran Bagikan Honor Guru Non PNS

Disdikpora Pangandaran Bagikan Honor Guru Non PNS

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap para guru, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Pangandaran membagikan honor guru non PNS di wilayah UPT Pendidikan Kecamatan Padaherang belum lama ini.

Dari informasi yang dihimpun, sebanyak 250 guru non PNS yang terdiri dari 143 guru SD, 15 Asisten Pendidik (Tendik) SD, 10 dari Tendik UPT, 67 Guru SMP, Tendik SMP sebanyak 40. Pembagian honor tersebut bukan hany di Kecamatan Padaherang saja, namun di seluruh UPT Pendidikan di Pangandaran juga ada agenda pembagian honor kepada guru.

“Semu guru non PNS yang di bawah lingkungan Disdikpora di semua UPT Pendidikan yang ada di Pangandaran dibagi semua, bukan hanya di Padaherang saja. Ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah kepada guru sukwan,” kata Kabag Kepegawaian Disdikpora, Soleh.

Sementara itu, Kadisdikpora, Surman, mengatakan, dirinya meminta para guru untuk bertindak sebagaimana perilaku guru sebagaimana tertuang dalam tujuh criteria guru. Maka dalam kesempatan pembagian honor tersebut, Surman tidak ingin guru di Pangandaran bertindak nyeleneh, bahkan menjadi perbincangan di media sosial atau menjadi viral karena tidak baiknya.

“Untuk itu, kita akan terus memperjuangkan honor guru, terutama non PNS agar lebih sejahtera. Paling penting, guru yang ada di Pangandaran harus menjalankan funsginya sebagai pendidik yang baik, agar di Pangandaran pendidikannya lebih maju,” pungkasnya. (Ntang/R6/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...