Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranSaat Pool Bus Budiman Pangandaran Kebakaran, Terdengar Bunyi Ledakan Mirip Bom

Saat Pool Bus Budiman Pangandaran Kebakaran, Terdengar Bunyi Ledakan Mirip Bom

Pool Bus Budiman yang berada di jalan Raya Pangandaran-Parigi atau tepatnya di Desa Wonoharjo, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, dilaporkan mengalami kebakaran, Selasa (13/03/2018) pagi. Foto: Entang SR/HR

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Suasana terasa mencekam saat garasi Pool Bus Budiman yang berada di jalan Raya Pangandaran-Parigi atau tepatnya di Desa Wonoharjo, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mengalami kebakaran, Selasa (13/03/2018) sektiar pukul 09.00 WIB. Saat api membakar 3 Bus dan 10 motor milik pegawai, terdengar ledakan keras mirip bom. Diduga ledakan itu berasal dari tangki bus yang berisi bahan bakar.

Saat terjadi ledakan, tampak membuat panik orang yang berada di sekitar kantor Pool Budiman. Petugas kepolisian yang dibantu anggota TNI dan pegawai Pool Budiman, langsung meminta warga yang berada di lokasi untuk tidak mendekat ke titik kebakaran.

Sementara pegawai Pool Budiman tampak sibuk mengevakuasi sejumlah Bus yang tak ikut terbakar. Mereka khawatir kebakaran meluas hingga turut membakar beberapa bus yang terparkir di luar garasi. Namun, kebakaran akhirnya dapat diatasi, setelah petugas Damkar yang dibantu petugas kepolisian dan anggota TNI berjibaku memadamkan api sekitar 1,5 jam.

Menurut salah seorang mekanik Bus Budiman, Ayip, peristiwa kebakaran tersebut berawal dari petugas teknik hendak menaikan mesin yang sudah diservice. Namun, mesin yang baru dilas dan dicat itu tiba-tiba memercikan api dan kemudian menyambar tempat penyimpanan bahan bakar salah satu Bus. Satu Bus terbakar dan kemudian merembet ke beberapa Bus dan kendaraan yang berada di garasi tersebut. Sedikitnya tiga Bus dan sepuluh motor milik pegawai Budiman ludes terbakar. (Ntang/R2/HR-Online)

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...
Penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Tetangga Bongkar Penghuni Kamar Kos Tempat Ditemukannya Mayat Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Tetangga bongkar penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Lingkungan Pabuaran di Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat....
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Keterangan Polisi terkait Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di salah satu kamar kosan yang berada di Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma...
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...