Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita CiamisProgram GSP Jelang Puasa dan Lebaran, Bulog Sub Divre Ciamis Jual Sembako...

Program GSP Jelang Puasa dan Lebaran, Bulog Sub Divre Ciamis Jual Sembako di Bawah Harga Pasar

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Perum Bulog Sub Divre Ciamis rencananya akan menjual harga bahan pokok di bawah harga pasar. Rencana tersebut dilakukan untuk mengantisipasi bergejolaknya harga bahan pokok saat Bulan Rajab sampai dengan menjelang Idul Fitri tahun 2018.

Waka Bulog Sub Divre Ciamis, Firman, ketika ditemui Koran HR, Selasa (20/03/2018), membenarkan upaya antisipasi lonjakan harga sejumlah kebutuhan pokok selama kurun waktu tersebut.

”Bahan kebutuhan yang kami siapkan, antara lain minyak goreng, daging beku, bawang merah, gula pasir, bawang putih dan juga beras. Bahan kebutuhan itu kami jual di bawah harga pasar untuk menekan kenaikan harga yang berlangsung saat ini,” ujarnya.

Firman menegaskan, hari ini pihaknya menggelar rapat kordinasi untuk mempersiapkan realisasi program Bulog, yakni Gerakan Stabilitas Pangan (GSP). Diakui Firman, biasanya menjelang Bulan Rajab sampai dengan hari Raya Idul Fitri harga-harga bahan pokok selalu melambung tinggi seiring meningkatnya permintaan pasar.

“Semua kebutuhan bahan pokok tersebut bisa didapatkan masyarakat melalui mitra Bulog, yaitu Rumah Pangan Kita (RPK) yang ada di setiap daerah,” katanya.

Menurut Firman, GSP berbeda dengan pasar murah. Dengan kata lain, patokan GSP merujuk pada harga distributor daerah. Sedangkan pasar murah yaitu menjual bahan pokok dengan harga murah yang disubsidi pemerintah.

“Kami berharap GSP dapat memberikan akses yang mudah bagi masyarakat terhadap komoditas yang murah. Dengan demikian, menjelang Ramadan nanti, pasokan dan harga komoditas pangan seperti sembako akan lebih stabil. Sebab, harga yang ditawarkan di bawah harga pasar tetapi dengan kualitas yang sama,” ujarnya. 

Untuk itu, Firman mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan yang ada dengan sebaik-baiknya guna meminimalisir tindakan spekulan seiring dengan naiknya permintaan pangan menjelang bulan puasa atau lebaran.

Firman juga beharap, GSP mampu menekan permintaan pangan di pasar secara akumulasi. Oleh sebab itu, melalui sinergitas yang telah terbangun dengan pihak terkait, para pedagang juga diharapkan dapat mendukung dan menjaga kestabilan harga, terutama pada harga-harga bahan pokok.

Adapun harga-harga bahan pokok yang patokan GSP, antaralain, daging beku Rp. 80 ribu perkilogram, beras pandan wangi Rp. 60.000 perlima kilogram, beras premium Rp. 11.000 perkilogram dengan isi 25 kilogram, gula pasir Rp. 12.500 perkilogram, minyak goreng Rp. 12.000 perpouch, terigu pita merah Rp. 7600 perkilogram, bawang putih Rp. 17.000 perkilogram, gula pasir curah Rp. 625.000 perkarung, beras premium 1 Rp. 62.500 perpak dengan isi 5 kilogram. (Heri/Koran HR)

Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Ciamis selatan membuat air Sungai Ciputrahaji meluap. Akibatnya, ratusan rumah warga Dusun Pongporang, Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten...
Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...