Rabu, April 16, 2025
BerandaArtikelFantastis! Motor Bebek Honda Astrea Grand 1991 Laku Rp80 Juta

Fantastis! Motor Bebek Honda Astrea Grand 1991 Laku Rp80 Juta

Photo: instagram.com/zubastian.rachman

Berita Otomotif, (harapanrakyat.com),-

Seorang pemilik Honda Astrea Grand produksi tahun 1991 berhasil menjual sepeda motornya seharga Rp.80 juta. Dia adalah pemilik akun isntagram @zubastian.rachman yang melepas motor kesayangannya itu.

Dilansir otosia.com, Sabtu (10/03/2018), dalam video yang diunggahnya hari Jum’at (09/03/2018), pembeli Astrea Grand itu bernama Dani. Pada rekaman singkatnya terlihat satu unit Honda Astrea Grand sedang dinaikkan ke mobil pick-up.

Motor yang sekilas nampak berwarna hitam itu sebetulnya dibalut dengan warna coklat tua. Berdasarkan rumor yang beredar, di tahun 1990-an, pilihan warna tersebut memang tergolong langka.

Namun yang menarik adalah plat nomornya masih berwana putih yang menekankan bahwa motor ini masih baru. Bahkan, tertulis pajaknya hidup hingga September 2020.

Kemudian selain itu, bagian jok, setang, spion, footstep dan kick-starter motor tersebut masih terbungkus plastik. Bahkan, bagian krom terlihat masih berkilau. Jadi tak nampak noda sedikit pun pada motor lawas ini.

Awal mulanya Zubastian menawarkan motor bebek kesayangannya itu seharga Rp.75 juta. Tapi tak disangka-sangka ternyata pemilik akun instagram @dany_rimawan justru menawarnya dengan harga Rp.80 juta. (Eva/R3/HR-Online)

Masa Pakai Shockbreaker Mobil, Tahu Kapan Harus Ganti

Masa Pakai Shockbreaker Mobil, Tahu Kapan Harus Ganti

Shockbreaker punya tugas besar, seperti dapat meredam setiap guncangan dari jalan supaya mobil tetap stabil. Tapi, seperti manusia, ini juga punya umur. Kalau sudah...
dokter kandungan yang diduga lecehkan ibu hamil di Garut

Dokter Kandungan Lecehkan Ibu Hamil di Garut Viral, Mantan Istri Buka Suara

harapanrakyat.com,- Dokter kandungan inisial MSF asal Kabupaten Garut, Jawa Barat diduga lecehkan ibu hamil hingga viral di media sosial. Saking viralnya, mantan istri MSF...
Nubia Neo 3 GT, HP Terbaik untuk Aktivitas Gaming

Nubia Neo 3 GT, HP Terbaik untuk Aktivitas Gaming

Nubia Neo 3 GT hadir sebagai salah satu smartphone gaming terbaru yang dirancang untuk memberikan performa maksimal bagi para pengguna. Mengusung desain futuristik yang...
Cafe Perang Candu Tasikmalaya

Ngopi Unik di Cafe Perang Candu Tasikmalaya, Gelasnya Bisa Langsung Dimakan!

harapanrakyat.com,- Di Tasikmalaya, Jawa Barat, ada sebuah inovasi menarik yang membuat momen ngopi jadi lebih seru dan berbeda dari biasanya. Inovasi ini bisa Anda...
Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Nabi Muhammad SAW mengajarkan kepada umatnya untuk selalu berbicara dengan baik. Jika mereka tidak mampu, lebih baik untuk diam yang berarti menjaga lisan. Nasihat...
Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran

Dedi Mulyadi Prioritaskan Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran Demi Dorong Pariwisata

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menegaskan komitmennya untuk menghidupkan kembali (reaktivasi) sejumlah jalur kereta api lama di wilayah Jawa Barat, dengan rute Bandung-Pangandaran...