Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita BanjarSeorang Santri Nyamar Jadi Gelandangan Terjaring Razia di Banjar

Seorang Santri Nyamar Jadi Gelandangan Terjaring Razia di Banjar

Sambari (24), warga Kecamatan Kandeman, Batang, Jawa Tengah, dan seorang santri dari salah satu pondok pesantren di Tuban, Jawa Timur, menyamar menjadi gelandangan dan terjaring razia gabungan di Kota Banjar. Photo: Hermanto/HR.

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Sambari (24), pria warga Kecamatan Kandeman, Batang, Jawa Tengah, merupakan seorang santri dari salah satu pondok pesantren di Tuban, Jawa Timur, menyamar menjadi gelandangan untuk belajar ilmu Tawakal atau ilmu ikhlas.

Identitasnya terungkap saat ia terjaring razia petugas gabungan dari Polresta Banjar, Satpol PP, dan Dinas Kesehatan Kota Banjar yang tengah melakukan razia terhadap gelandangan, orang gila dan pengemis, Kamis (15/02/2018).

Sambari terjaring terjaring razia di Jalan Raya Siliwangi, saat dirinya sedang berjalan menuju arah Banjar kota. Ketika diperiksa petugas, ia tidak mengucapkan satu patah kata pun. Kemudian, petugas memeriksa isi kantong plastik kresek yang dibawanya. Di dalamnya terdapat satu buah pakaian bersih, tasbih, kartu tanda penduduk (KTP), dan sebuah buku yang bertuliskan ayat-ayat Al Qur’an, serta satu buah foto gurunya. Dari buku dan KTP itulah identitasnya terkuak.

Awalnya memang terdiam, tapi begitu HR mencoba mendekat dan berbincang denganya, ia pun menjawab, namun hanya seperlunya. “Saya tidak ngilmu apa-apa, hanya  berjalan kaki selama seratus hari, dan ini perintah guru saya,” kata Sembari.

Salah seorang petugas Dinas Kesehatan Kota Banjar yang enggan namanya dikorankan, mengatakan, dirinya sempat melihat Sambari sedang sholat shubuh di salah satu mushola di daerah Ciopat, Kabupaten Cilacap. “Saya yakin dia tidak gila, dia hanya sedang belajar makrifat,” kata petugas tersebut, kepada Koran HR, usai razia.

Sedangkan menurut Andi Nur (37), warga Kecamatan Purwaharja, bahwa yang dilakukan Sambari merupakan perbuatan yang dilakukan oleh hati, bukan diucapkan oleh lisan. Karena, orang yang bertawakal itu adalah orang yang menyerahkan dan mempercayakan segala urusannya hanya kepada Allah SWT. “Dia tidak akan berbuat melainkan dengan perbuatan yang sesuai kehendak Allah,” ujar Andi.

Terkait hal itu, pimpinan Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Azhar Citangkolo Komplek Jabal Rahmah, Gun Gun Gunawan, mengatakan, jika memang Sambari sedang melakukan atau belajar tawakal, sebaiknya ia tidak bicara dan lebih baik diam. Karena tawakal merupakan perbuatan hati, sehingga tidak bisa diwujudkan dalam bentuk fisik.

Sementara itu, Wakapolresta Banjar, Kompol. Ade Najmuloh, menjelaskan, pihaknya melakukan razia gabungan lantaran kini banyak orang gila yang meresahkan warga. Sehingga, pihaknya membentuk tim dan melakukan razia pada saat itu.

“Sekarang kan situasinya memasuki musim pilkada, sehingga kami melakukan razia terhadap orang gila, karena hal ini pun berdasarkan laporan dari masyarakat,” ujarnya.

Ade menambahkan, dari hasil razia tersebut, petugas berhasil mengamankan enam orang gelandangan, termasuk pria muda bernama Sambari. Keenam orang tersebut selanjutnya diserahkan ke Dinas Kesehatan untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatannya. (Hermanto/Koran HR)

Penyebab dan Cara Atasi Suara Game di iPhone Hilang

Penyebab dan Cara Atasi Suara Game di iPhone Hilang

Suara game di iPhone hilang seringkali mengganggu pengguna untuk mengikuti jalannya permainan. Terlebih lagi saat memainkan permainan yang membutuhkan bunyi agar bisa menang. Misalnya...
Tim Ai-Iip PSU Pilkada Tasikmalaya

Sebut PSU Pilkada Tasikmalaya Barbar, Tim Ai-Iip Bakal Gugat ke MK

harapanrakyat.com,- Tim pemenangan pasangan Calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 03, Ai Diantani dan Iip Miftahul Paoz menyebut pelaksanaan Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Jalan Angsana Gunung Kelir Ciamis Tergerus Longsor

Jalan Angsana Gunung Kelir Ciamis Tergerus Longsor Akibat Pergerakan Tanah

harapanrakyat.com,- Longsor menggerus Jalan Angsana Gunung Kelir Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (19/4/2025) malam. Longsor dengan kedalaman 30 meter dan...
Area wisata Curug Cimanganten Garut

Longsor, Wisata Curug Cimanganten Garut Ditutup

harapanrakyat.com,- Wisata Curug 7 pancuran Cimanganten yang berada di Kampung Luwuk Desa Padamulya Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, hancur diterjang longsor sejak Kamis...
Itel Power 70, Hadirkan Ram 4GB dengan Harga Lebih Terjangkau dan Baterai Berkapasitas Besar

Itel Power 70, Hadirkan RAM 4GB dengan Harga Lebih Terjangkau dan Baterai Berkapasitas Besar

Itel Power 70 telah resmi rilis di Indonesia pada akhir Februari 2025 lalu. HP Itel ini hadir dengan menawarkan RAM sebesar 8GB. Namun, kini...
Shockbreaker Belakang PCX 160, Lebih Nyaman dan Stabil

Shockbreaker Belakang PCX 160, Lebih Nyaman dan Stabil

Honda PCX 160 hadir dengan sejumlah peningkatan penting dari generasi sebelumnya. Salah satu aspek yang paling mencolok adalah kenyamanan saat pengguna kendarai. Banyak pengguna...