Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranGuide Legendaris Pangandaran Tawarkan Konsep Datangkan Turis Mancanegara

Guide Legendaris Pangandaran Tawarkan Konsep Datangkan Turis Mancanegara

Guide legendaris tahun 1980 asal Pangandaran, Anton Sugandi, saat berdialog dengan Bupati Jeje Wiradinata. Foto: Madlani/HR

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Dalam rangka mendukung pembangunan Pangandaran, khususnya di bidang pariwisata, salah seorang guide legendaris tahun 1980 asal Pangandaran yang bernama Anton Sugandi melakukan dialog langsung dengan Bupati Jeje Wiradinata, Selasa (13/02/2018) lalu.

Diketahui, Anton merupakan salah satu guide yang berhasil mendatangkan dan meyakinakan wisatawan mancanegara untuk datang ke Pangandaran sekitar tahun 1980 hingga tahun 1996.

Di pertemuan dengan orang nomor satu di Pangandaran itu, Anton menyampaikan gagasan serta konsep untuk mendatangkan wisatawan mancanegara. Hal itu ia lakukan sebagai dukungan kepada pemerintah dalam mewujudkan Pangandaran menjadi tujuan wisata kelas dunia.

“Turis asing itu perlu kenyamanan dan keamanan, serta pendampingan selama berwisata. Hal itu berlaku di manapun tempatnya, tak terkecuali di Pangandaran,” jelas Anton Sugandi kepada Koran HR, Selasa (13/02/2018).

Bersama guide seangkatannya, Anton menawarkan konsep serta langkah strategis agar Pangandaran ramai dikunjungi wisatawan mancanegara. Tak hanya itu, ia juga mengaku masih memiliki jaringan guide di luar negeri yang mana bisa menopang konsepnya itu.

“Kalau hanya untuk pelayanan ke turis asing itu gampang, yang susah itu menghadirkan. Sebab, harus ada perlakuan khusus dan harus kita undang mereka, yakinkan mereka dengan keamanan, kenyamanan serta pendampingan yang profesional tentunya,” kata Anton yang mampu berbahasa 5 negara itu.

Menanggapi konsep dari Anton, Bupati Jeje Wiradinata merespon baik penawaran tersebut. Bahkan, Jeje akan mengumpulkan semua stakeholder pariwisata di Pangandaran guna menindaklanjuti gagasan tersebut.

“Agar konsep dan gagasan yang ditawarkan cocok, kami akan terlebih dahulu bentuk lembaga atau wadah promosinya. Sebab, dalam pembentukan ini perlu adanya konsep dan strategi serta aksi nyata agar turis benar-benar mau datang ke Pangandaran,” kata Jeje.

Jeje menambahkan, bahwa pemerintah menunda pembentukan wadah promosi lantaran belum adanya ide dan konsep untuk mendatangkan turis asing. “Jika konsep, ide dan gagasan sudah matang, maka wadah promosi tersebut baru akan dibentuk,” pungkas Jeje. (Mad/Koran HR)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Keterangan Polisi terkait Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di salah satu kamar kosan yang berada di Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma...
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...