Duta-duta Liga Dangdut Indonesia asal Jawa Barat. Foto: Istimewa
Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Lagi, duta perwakilan Kabupaten Pangandaran menorehkan prestasi di kancah nasional kontes dangdut yang diselengarakan oleh salah satu station tv swasta nasional. Dalam kontes dangdut kali ini diwakili oleh Irpan, salah seorang alumni SMK Kesehatan Parigi, yang kini sudah masuk nominasi 5 besar.
Saat ditemui Koran HR, Selasa (09/01/2018), Irpan mengaku awalnya hanya mencoba berolah vocal saja, namun rupanya juri atau para penilai mempunyai penilain lain kepadanya, dan akhirnya lolos hingga bisa mengikuti pada babak selanjutnya.
“Setelah lolos ke babak berikutnya, saya langsung fokus dan berlatih olah vocal di setiap waktu. Di kontes kali ini tidak main-main saingan antar peserta begitu ketat. Begitu juga dengan dukungannya,” kata Irpan.
Untuk itu, dirinya sangat berharap masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Pangandaran mendukung dan mendo’akan supaya dirinya bisa membawa nama harum Kabupaten Pangandaran di kancah nasional.
Di tempat terpisah, Kepala Yayasan SMK Kesehatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Atikah, membenarkan, bahwa Irpan adalah salah satu murid yang tercatat dan lulus sekolah di SMK Kesehatan Parigi.
“Irpan bukan lagi seorang murid, tapi sudah dianggap anak sendiri. Selain punya hoby nyanyi, dalam kesehariannya dia juga pandai memasak untuk para pelajar di SMK Kesehatan ini,” terangnya.
Atikah mengatakan, saat masih sekolah, Irpan selalu ikut dalam lomba olah vocal di tingkat kabupaten. Bahkan, saat masih statusnya pelajar, dia juga ikut dengan salah satu grup musik marawis dan sering manggung di sejumlah tempat.
“Saya berharap dukungan dari semua pihak, dari masyarakat Kabupaten Pangandaran untuk memberikan dukungan agar Irpan tetap terus maju ke babak berikutnya,” ucap Atikah.
Di tempat terpisah, Sekertaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Pangandaran, H. Agus Nurdin, mengaku kaget ada duta dari Pangandaran yang lolos di lima besar dalam kontes dangdut di salah satu stasiun tv nasional.
“In Shaa Alloh, pihak Disdikpora akan membantu dan mengabarkan ke keluarga besar pendidikan yang ada di Kabupaten Pangandaran, untuk mendukung Irpan. Semoga dia bisa tetap terus lolos hingga akhirnya menjadi juaranya,” kata Agus. (Ntang/Koran HR)