Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita CiamisBukti Keberhasilan Germas, 35 Desa di Ciamis Dinyatakan sebagai Desa ODF

Bukti Keberhasilan Germas, 35 Desa di Ciamis Dinyatakan sebagai Desa ODF

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Sebanyak 35 desa di Kabupaten Ciamis dinyatakan bebas dari buang air besar sembarangan atau Open Defecation Free (ODF). Keberhasilan tersebut merupakan bukti Pemerintah Kabupaten Ciamis memberantas kebiasaan masyarakat yang tidak sehat dalam kehidupan sehari-hari.

Bupati Ciamis, Iing Syam Arifin, ketika ditemui HR, Senin (20/11/2017) lalu, mengatakan, pihaknya sangat mengapresisasi apa yang sudah dilakukan Dinas Kesehatan (Dinkes) dalam mengentaskan permasalahan hidup sehat di masyarakat, salah salah satunya mengentaskan cara buang air besar yang tidak sehat.

“Ini merupakan keberhasilan. Meski belum semua desa ODF, akan tetapi dengan kerja nyata hasilnya sudah bisa terlihat. Dan itu harus terus ditingkatkan supaya semua desa yang ada di Kabupaten Ciamis bebas ODF,” ungkapnya.

Iing menjelaskan, kebiasan buruk warga masyarkatlah yang menyebabkan terjadinya wabah penyakit, salah satunya BAB sembarangan. Artinya kesehatan lingkungan harus menjadi prioritas yang harus dilakukan oleh masyarakat agar bisa hidup sehat.

Lebih lanjut, Iing menuturkan, dengan adanya gerakan masyarakat hidup sehat atau Germas, itu merupakan ajakan untuk kita semua berlaku hidup sehat. Sebab perilaku hidup sehat harus dimulai dari individu kita sendiri.

“ODF ini harus dijadikan indikator untuk tetap menjalankan hidup sehat yang dimulai dari pribadi diri sendiri, lalu mengajak keluarga serta masyarakat lebih luasnya. Dengan begitu menjalankan germas bisa terus dilakukan bersama-sama,” jelasnya.

Iing menambahkan, dengan adanya germas ini pihaknya mengajak seluruh warga masyarakat Kabupaten Ciamis untuk bisa melaksanakan dan melakukan penanganan masalah kesehatan di lingkungan masing-masing.

Bahkan, kata Iing, dengan bertambahnya desa yang bebas ODF di Kabupaten Ciamis ini hasil dari tindak lanjut dalam mengentaskan masalah kesehatan di daerah. Selain itu pemerintah juga terus mengupayakan dan menambah sarana dan prasarana kesehatan.

“Dari mulai Puskemas yang dulu tidak ada rawat inap, sekarang Puskesmas sudah bisa rawat inap. Dan itu menjadi prioritas pemerintah Ciamis,” katanya. (Es/Koran HR)

Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Memiliki umur yang panjang dan bermanfaat tentu menjadi dambaan setiap manusia. Rasulullah pun mengajarkan kepada umatnya untuk senantiasa memanjatkan doa panjang umur. Baca Juga: Doa...
Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Banyaknya film terbaru yang akan tayang di bioskop tentu memberikan beragam pilihan bagi para penonton. Salah satunya adalah film berjudul Samawa Dosamu Cintaku Selamanya,...
Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo tampaknya sedang mempersiapkan smartphone flagship terbaru dari seri Find, yaitu Oppo Find X9 Ultra. Perangkat ini kemungkinan besar akan hadir pada tahun 2026...
Ular sanca kembang Banjar

Ular Sanca Kembang 3 Meter Pemangsa Ayam Bikin Geger Warga Kota Banjar

harapanrakyat.com,‐ Ular sanca kembang sepanjang 3 meter bikin geger warga Lingkungan Jadimulya, Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Ular yang sempat memangsa...
Cat Rumah Warna Soft, Pilihan Tepat untuk Interior Rumah

Cat Rumah Warna Soft, Pilihan Tepat untuk Interior Rumah

Dalam dunia desain interior, pilihan warna sangat berdampak pada suasana dan estetika suatu ruang. Cat rumah warna soft, dengan nuansa lembut dan kalem, menjadi...
Meninggal Dunia Akibat DBD

Satu Anak di Kota Banjar Meninggal Dunia Akibat DBD, Dinkes: Belum Dapat Laporan Resmi

harapanrakyat.com,- Seorang anak di Kota Banjar, Jawa Barat, meninggal dunia akibat DBD. Virus Demam Berdarah Dengue (DBD) itu menyerang Rifkah Khoirunnajah (10), warga Lingkungan...