Bayi yang dibuang orang tuanya di sebuah warung milik Kasim (46) di Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar. Foto: Hermanto/HR
Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-
Bayi cantik berjenis perempuan yang dibuang orang tuanya, Minggu (29/10/2017) sekitar pukul 21.00 WIB di sebuah warung milik Kasim (46) di Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar menjadi rebutan warga untuk mengadopsinya.
Warga berbondong-bondong mengunjungi ke rumah Kasim yang beralamat di Lingkungan Langen, RT 3/1, Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar. Mereka datang ada yang hanya ingin melihat, namun adapula yang ingin mengadopsi bayi tersebut.
Salah satunya Debora (38). Ia ingin mengadopsi bayi tersebut karena sudah menikah beberapa tahun namun belum dikaruniai seorang buah hati.
“Bayinya putih, cantik, lucu, dan saya ingin mengadopsinya,” ujarnya kepada HR, Senin (30/10/2017).
Baca Juga: Tali Pusar Masih Melekat, Bayi Cantik di Banjar Ini Dibuang Orang Tuanya
Hal yang sama dikatakan Elin (35). Ia pun ingin memiliki seorang anak perempuan. Menurutnya kurang lebih sudah 10 tahun menikah namun ia belum juga punya momongan.
“Saya ingin sekali rasanya punya anak. Kalau diizinkan, saya ingin mengadopsi anak tersebut,” katanya.
Namun, menurut Haryanti, istri Kasim (46), bahwa pihaknya tidak akan memberikan bayi itu ke siapapun. Ia masih menunggu keputusan dari pihak berwajib atau pihak kepolisian yang kini masih menyelidiki kasus ini.
“Untuk sementara bayi mungil ini dititipkan di kami dan belum berani memberikan kepada siapa pun,” tuturnya. (Hermanto/R6/HR-Online)