Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranPKS Kecam Oknum Panwas Pangandaran Sebar Berita Kurang Menyenangkan Lewat Facebook

PKS Kecam Oknum Panwas Pangandaran Sebar Berita Kurang Menyenangkan Lewat Facebook

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- DPD PKS Kabupaten Pangandaran mengecam salah anggota Panita Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Pangandaran yang dinilai melanggar kode etik sebagai penyelenggara Pemilu. Pasalnya, melalui akun media sosialnya menyebar sebuah berita dari salah satu media yang dinilai tidak menyenangkan pada salah satu partai politik.

Melalui rilis Humas DPD PKS Pangandaran yang disampaikan juru bicara Iwan Iswanto kepada HR Online, PKS meminta Bawaslu Jabar untuk memberikan tindakan sesuai peraturan yang berlaku.

“Kalau seperti ini dibiarkan, berarti ada ketidaknetralan sebagai Panwas dan bisa mengganggu kondusifitas Pemilu. Apalagi sebentar lagi ada Pilkada serentak dan Pilgub Jabar,” kata Iswanto, Rabu (27/09/2017).

Iswanto menjelaskan, melalui media sosial tersebut, anggota Panwas tersebut terkesan memberikan pendapat terkait partai politik yang mana dinilai bukan kapasitasnya dan bukan pada tempatnya.

“Padahal, Panwas itu sebagai wasit dalam demokrasi di Negara ini. Kalau sama-sama pemain politik, silahkan saja dan kita tidak menanggapinya. Tapi ini Panwas sebagai penyelenggara justru melenceng,” tegasnya.

Dari tindakannya tersebut, Iswanto menilai oknum anggota Panwas tersebut melanggar 4 prinsip dasar kode etik, yakni netral dalam bersikap yang kaitannya partai politik, calon dan pemilih. Kedua, seharusnya Panwas tidak terlibat dalam kegiatan pribadi yang menimbulkan rasa simpati maupun antipasti terhadap calon, partai politik, aktor politik ataupun kecendrungan politik tertentu.

“Selanjutnya, Panwas itu tidak diperkenankan mengemukakan pandangan maupun pernyataan yang bersifat pastisan atas masalah yang akan ataupun sedang menjadi isu dalam proses pemilu. Terakhir, seharusnya tidak mengemukakan secara terbuka kepada umum berupa serangan pribadi terhadap pejabat, politisi maupun peserta pemilu,” pungkasnya.

Hingga berita ini diturunkan, Ketua Panwas Kabupaten Pangandaran setelah dikonfirmasi perihal tersebut menyampaikan belum ada pernyataan resmi dari pihaknya. Sementara itu, dari pantauan HR Online, berita yang sebelumnya dibagikan melalui media sosial tersebut sudah dihapus. (Mad/R6/HR-Online)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...