Ketua PP DPP Partai Golkar Wilayah Jawa I, Agun Gunandjar Sudarsa
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Ketua Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar Wilayah Jawa I (DKI, Jabar dan Banten), Agun Gunandjar Sudarsa, menegaskan, meski DPP Partai Golkar sudah mengeluarkan surat rekomendasi yang menetapkan Iing Syam Arifin sebagai calon bupati yang diusung Partai Golkar pada perhelatan Pilkada Ciamis tahun 2018 mendatang, namun pada perkembangannya bisa saja berubah. Karena surat rekomendasi tersebut telah mengundang polemik di internal Partai Golkar.
“Terkait munculnya rekomendasi yang mengundang polemik tersebut biarlah itu urusan DPP Partai Golkar. Yang pasti, penjaringan calon bupati untuk Pilkada Ciamis masih berproses hingga nantinya keluar rekomendasi akhir dalam bentuk pasangan calon. Dengan begitu, segalanya masih bisa berubah,” kata Agun, dalam keterangan persnya, yang dikirim via pesan Whatsapp ke redaksi HR Online, Jum’at (15/09/2017).
Agun mengungkapkan, sebagai pelaksanaan juklak 06 Partai Golkar yang mengatur tentang mekanisme penjaringan calon kepala daerah, DPD Partai Golkar Kabupaten Ciamis sudah bulat mengambil keputusan melalui rapat pleno diperluas yang digelar beberapa waktu lalu. Hasil dari rapat pleno diperluas itu menetapkan Herdiat sebagai bakal calon bupati yang mendapat dukungan suara terbanyak atau 79 persen suara.
“Hasil rapat pleno diperluas itu pun kemudian berlanjut sampai berproses di DPD Partai Golkar Jabar. Kemudian berlanjut dan berproses pula di DPP Partai Golkar. Dan pada rapat konsolidasi PP Partai Golkar Jawa I pun telah diputuskan bahwa Herdiat sebagai Calon Bupati Ciamis,” katanya.
Dengan begitu, lanjut Agun, dirinya tetap akan konsisten memegang aturan juklak 06 DPP Partai Golkar yang tahapannya sudah dijalankan secara demokratis oleh DPD Partai Golkar Kabupaten Ciamis melalui rapat pleno diperluas.
“Sebagai Ketua DPP Pemenangan Pemilu Jawa 1, saya akan patuh pada aturan partai dan menghormati kedaulatan rakyat Partai Golkar di Ciamis yang sudah menetapkan sebuah keputusan yang diambil melalui pemungutan suara yang berlangsung secara demokratis. Perlu dicatat pula bahwa kader partai yang baik adalah kader yang jujur dan berani serta patuh terhadap aturan partai,” tegasnya. (Bgj/R2/HR-Online)
Berita Terkait
(Pilkada Ciamis) Toni: Rekomendasi Golkar untuk Iing Tak Perlu Diperdebatkan Lagi
(Pilkada Ciamis) Usung Iing, Pengurus Golkar Diminta Jangan Ada yang Membangkang
(Pilkada Ciamis) Soal Penetapan Calon Bupati, PK Golkar Pertanyakan Keputusan DPP
(Pilkada Ciamis) Dibalik Keganjilan Surat DPP Golkar Untuk H. Iing
(Pilkada Ciamis) Golkar Segera Sosialisasikan Rekomendasi Pengusungan Iing Syam Arifin