Senin, April 21, 2025
BerandaArtikelOrang Super Kaya Tak Pernah Pamer Label Harga? Ini Alasannya

Orang Super Kaya Tak Pernah Pamer Label Harga? Ini Alasannya

Berita Gaya Hidup (harapanrakyat.com),- Dengan harta yang dimilikinya, orang-orang kaya bisa membeli apa yang diinginkannya dan berapa pun harganya. Namun, orang super kaya biasanya merasa malu bila label harganya pada barang yang dibelinya terlihat oleh orang lain.

Dikutip dari KOMPAS, ahli sosiologi, Rachel Sherman, mewawancarai 50 orang tua di New York yang memiliki pendapatan minimal 4 miliar rupiah per tahun. Berdasarkan hasil wawancara, mayoritas orang-orang kaya itu mengaku merobek label harga barang yang dibelinya, sehingga orang lain tidak akan tahu berapa uang yang ia belanjakan.

Sementara itu, dalam esai yang dimuat di New York Times, Rachel Sherman juga menulis tentang seorang wanita yang setiap tahun menghasilkan 4 miliar rupiah, dan mewarisi kekayaan keluarga beberapa juta dollar. Wanita tersebut juga selalu membuang label harga baju yang baru dibelinya.

“Seorang desainer interior yang saya kenal juga menceritakan salah satu kliennya yang selalu menyembunyikan harga barang-barang yang ia beli. Semua barang furnitur yang datang ke rumahnya juga harus dihilangkan supaya staf di rumahnya tidak melihat,” kata Rachel.

Kebiasaan itu menunjukkan pola yang lebih besar, dimana orang super kaya menganggap dirinya normal, dan merasa canggung dengan hasil belanjanya karena mereka tidak mau dianggap kaya. Bahkan, dalam hal kekayaan, orang-orang super kaya itu juga tidak pernah menunjukkan kalau dirinya “kaya” atau “kelas atas.”

Menurut Rachel, mayoritas orang-orang super kaya lebih suka istilah “nyaman” atau “beruntung.” Sebagian orang super kaya juga mengelompokkan dirinya ke dalam “kelas menengah” karena mereka membandingkan dirinya dengan orang yang lebih kaya lagi.

“Orang-orang super kaya yang saya wawancara itu tidak pernah membual soal harga yang mahal. Mereka justru bersemangat cerita ketika mereka berhasil menawar harga barang, membeli pakaian di tempat biasa, atau naik mobil tua,” terangnya.

Apa yang Rachel Sherman temukan itu sejalan pula dengan yang dituliskan Thomas C. Corley dalam bukunya “Rich Habits.” Thomas melakukan wawancara selama 5 tahun dengan para miliuner guna mengetahui kebiasaan yang membuat mereka menjadi kaya.

Secara umum, Corley juga menemukan orang kaya ingin dianggap sebagai sesuatu yang normal, dan mereka pun ingin lebih dermawan. (Eva/R3/HR-Online)

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...